Tunggu 3.0 detik untuk membaca artikel
Aplikasi Tribun
Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Tribun Techno
LIVE ●
tag populer

Daftar iPhone yang Kebagian iOS 16, Minimal iPhone 8

Sistem operasi yang jadi penerus iOS 15 ini hadir dengan berbagai fitur baru, seperti bisa mengubah font dan menambahkan widget pada lock screen.

zoom-in Daftar iPhone yang Kebagian iOS 16, Minimal iPhone 8
apple.com
iOS 16 

TRIBUNNEWS.COM - Berikut ini daftar iPhone yang kebagian menggunakan iOS 16.

iOS 16 merupakan sistem operasi baru Apple yang dirilis Senin (6/6/2022) pukul 00.00 waktu setempat.

Peluncuran iOS 16 dilakukan di acara Worldwide Developer Conference (WWDC) 2022.

Sistem operasi yang jadi penerus iOS 15 ini hadir dengan berbagai fitur baru, seperti bisa mengubah font dan menambahkan widget pada lock screen.

iOS 16 Lock Screen
iOS 16 Lock Screen (Tangkap Layar www.apple.com)

Mengutip Kompas.com, pengguna yang sudah upgrade ke iOS 16 bisa menggunakan fitur Live Text untuk mengenali teks pada video dan melakukan pengeditan serta bisa menghapus pesan yang sudah terkirim di iMessages.

Sayangnya, tak semua iPhone bisa merasakan iOS 16.

Apple telah menegaskan bahwa dukungan iOS 16 akan tersedia minimal di iPhone 8.

Rekomendasi Untuk Anda

Dengan kata lain, sistem operasi terbaru ini tidak akan bisa dijajal pada iPhone yang memiliki chipset Apple A9 dan A10.

Lebih lengkapnya, berikut daftar iPhone yang dapat update ke iOS 16:

- iPhone 8

- iPhone 8 Plus

- iPhone X

- iPhone XR

- iPhone XS

- iPhone XS Max

Halaman 1/3
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Atas