Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Techno

Rilis Pekan Depan, Wujud Iphone 14 Bocor Duluan, Tampilkan Layar Punch Hole yang Dapat Bertransisi

Meski hanya menampilkan siluet namun jika dilihat secara detail iPhone 14 mengusung desain baru yaitu menggunakan layar punch-hole.

Penulis: Nur Febriana Trinugraheni
Editor: Muhammad Zulfikar
zoom-in Rilis Pekan Depan, Wujud Iphone 14 Bocor Duluan, Tampilkan Layar Punch Hole yang Dapat Bertransisi
9to5mac
iPhone 14. Meski baru akan dirilis pekan depan tepatnya pada 7 September mendatang, namun desain dan spesifikasi dari iPhone 14 sudah mulai bocor ke publik. 

Laporan Wartawan Tribunnews.com  Namira Yunia Lestanti

TRIBUNNEWS.COM, CALIFORNIA – Meski baru akan dirilis pekan depan tepatnya pada 7 September mendatang, namun desain dan spesifikasi dari iPhone 14 sudah mulai bocor ke publik.

Informasi tersebut mulai diketahui setelah wujud yang diduga iPhone 14 Pro ini diunggah oleh 91Mobiles.

Meski hanya menampilkan siluet namun jika dilihat secara detail iPhone 14 mengusung desain baru yaitu menggunakan layar punch-hole.

Baca juga: Kapan iPhone 14 Rilis di Indonesia? Dijadwalkan Rilis secara Global September 2022

Dari foto tersebut terlihat jelas layar ponsel iPhone 14 memiliki dua lubang. Lubang yang berbentuk bulat tampak digunakan untuk menempatkan kamera depan, sedangkan lubang berbentuk pil digunakan Apple untuk menyematkan modul Face ID.

Perubahan ini dilakukan Apple untuk menggantikan desain notch yang telah dipakai sejak peluncuran iPhone X.

Namun yang unik dari tampilan Punch Hole yaitu ketika layar ponsel dinyalakan atau dimatikan, dimana saat layar dihidupkan Punch hole tersebut akan terlihat dalam satu cutout, akan tetapi saat layar ponsel dalam keadaan mati tombol Punch hole akan bertransisi seolah-olah terlihat terpisah.

BERITA TERKAIT

Selain itu dalam bocoran Techradar disebutkan iPhone 14 Pro akan ditenagai oleh chipset A16 Bionic teranyar, sedangkan model non-Pro menggunakan chip  jenis A15 atau A16. Meski menggunakan tenaga chip yang jauh lebih besar, namun dalam peluncurannya nanti iPhone 14 series akan dibenamkan teknologi fast charging 30W, yang dapat mengisi penuh baterai  dalam waktu sekitar 1 jam.

Bocoran itu terungkap usai salah satu merk charger yang tidak ingin disebutkan namanya mulai mengirimkan adaptor atau charger iPhone 14 untuk di-review oleh sejumlah media asing.

Dengan disematkannya teknologi ini, nantinya iPhone 14 dapat mengisi daya baterai jauh lebih cepat dari para pendahulunya, seperti iPhone 13 Pro Max yang hanya mampu mendukung pengisian daya cepat 27W.

Baca juga: Bocoran Spesifikasi dan Harga iPhone 14, Dikabarkan Segera Rilis di Indonesia

Beralih pada bagian kamera dalam gawai terbaru besutan Apple, iPhone 14 akan memiliki kamera dengan resolusi empat kali lipat dari gawai Apple sebelumnya, dengan resolusi kamera utama iPhone 14 Pro dan 14 Pro Max diklaim mencapai 48MP. Kelebihan itu membuat iPhone 14 Pro dan iPhone 14 Pro Max dapat melakukan perekaman video 8K lengkap dengan sensor 32MP.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
berita POPULER
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas