Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Techno

Apple Dorong TSMC Garap Chip Berteknologi 4nm di Pabrik Arizona

Dilansir dari Gizmochina, perusahaan menargetkan produksi chip berbasis teknologi prosesor 4nm dapat dimulai pada 2024 mendatang.

Penulis: Mikael Dafit Adi Prasetyo
Editor: Muhammad Zulfikar
zoom-in Apple Dorong TSMC Garap Chip Berteknologi 4nm di Pabrik Arizona
Apple
Apple Store. Apple meminta Taiwan Semiconductor Manufacturing Company (TSMC) untuk memproduksi chip berteknologi prosesor 4nm di pusat manufaktur terbarunya yang berlokasi di Arizona, Amerika Serikat. 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Mikael Dafit Adi Prasetyo

TRIBUNNEWS.COM, TAIPEI – Apple telah meminta Taiwan Semiconductor Manufacturing Company (TSMC) untuk memproduksi chip berteknologi prosesor 4nm di pusat manufaktur terbarunya yang berlokasi di Arizona, Amerika Serikat.

Dilansir dari Gizmochina, perusahaan menargetkan produksi chip berbasis teknologi prosesor 4nm dapat dimulai pada 2024 mendatang.

Seperti diketahui, pabrik yang berlokasi di Arizona ini awalnya direncanakan untuk memproduksi chip dengan teknologi prosesor 5nm. Namun, karena banyak perusahaan lain yang lebih menginginkan chip 4nm, TSMC akhirnya berencana memproduksi chip yang lebih canggih itu di pabrik Arizona.

Baca juga: Apple Hadapi Krisis Pasokan, Produsen iPhone Foxconn Rayu Pekerja yang Keluar di China Kembali Kerja

Adapun, laporan terbaru menyebutkan bahwa TSMC akan memproduksi sekitar 20.000 chip berdasarkan teknologi prosesor 4nm di pabrik barunya tersebut dan angka ini diperkirakan akan meningkat.

Kabarnya, rencana baru tersebut akan diperkenalkan ke publik pekan depan di Phoenix, yang juga akan dihadiri oleh tokoh-tokoh penting seperti Presiden Joe Biden, Sekretaris Perdagangan Gina Raimondo, dan CEO Apple Tim Cook. Sementara tokoh penting lainnya termasuk CEO AMD Lisa Su dan pendiri dan CEO NVIDIA Jensen Huang.

Baca juga: TSMC akan Produksi Chip Canggih dengan Teknologi 3nm di Pabrik Baru Arizona

Terlepas dari produksi chip 4nm, TSMC tampaknya juga memiliki rencana untuk memproduksi chip 3nm yang lebih canggih dengan melibatkan fasilitas produksi lain yang berdekatan dengan pabrik barunya tersebut.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Berita Populer
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas