Tunggu 3.0 detik untuk membaca artikel
Aplikasi Tribun
Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Tribun Techno
LIVE ●
tag populer

5 Fitur Group Chat Baru di iOS 26, Polling hingga Apple Cash

iOS 26 membawa lima fitur baru di chat grup Messages, mulai dari typing indicator, polling, hingga Apple Cash.

Penulis: Widya Lisfianti
Editor: Bobby Wiratama
zoom-in 5 Fitur Group Chat Baru di iOS 26, Polling hingga Apple Cash
CNET
UPDATE SOFTWARE TERBARU - iOS 26 membawa lima fitur baru di chat grup Messages, mulai dari typing indicator, polling, hingga Apple Cash. 

TRIBUNNEWS.COM - Apple kembali menambahkan sejumlah pembaruan penting di sistem operasi terbarunya, iOS 26

Salah satu aplikasi yang mendapat perhatian besar adalah Messages. 

Dalam versi ini, Apple menghadirkan lima fitur baru khusus untuk percakapan grup yang membuat komunikasi jadi lebih praktis, interaktif, dan rapi.

Informasi ini pertama kali dilaporkan oleh MacRumors, yang merangkum berbagai perubahan menarik di aplikasi Messages pada iOS 26

Selama ini, fitur-fitur iMessage memang dikenal kuat untuk percakapan pribadi, namun pengalaman chat grup kerap terasa tertinggal. 

Lewat iOS 26, Apple mencoba menutup celah tersebut.

Berikut lima fitur baru group chat di aplikasi Messages pada iOS 26:

1. Typing Indicator di Grup

Rekomendasi Untuk Anda

Sebelumnya, indikator “sedang mengetik” hanya muncul di percakapan satu lawan satu. 

Di iOS 26, fitur ini akhirnya hadir di chat grup.

Dengan typing indicator, pengguna bisa melihat siapa saja yang sedang mengetik pesan di grup, selama seluruh anggota menggunakan versi iOS terbaru. 

Baca juga: Capek Telepon Spam? iOS 26 Bikin iPhone Jawab Duluan sebelum Anda Angkat

Fitur ini dinilai sederhana, namun sangat membantu alur percakapan agar tidak saling tumpang tindih.

2. Fitur Polling

iOS 26 menambahkan fitur polling langsung di dalam Messages.

Pengguna bisa membuat jajak pendapat dengan menekan tombol “+” di pojok kiri bawah kolom chat, lalu memilih opsi Polls.

Polling ini bisa digunakan untuk berbagai keperluan, seperti menentukan jadwal kumpul, memilih tempat makan, atau sekadar meminta pendapat anggota grup.

Bagi iPhone yang mendukung Apple Intelligence, sistem bahkan dapat memberikan saran polling secara otomatis di atas keyboard.

3. Apple Cash untuk Chat Grup

Halaman 1/2
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Atas