Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Nasi Tempong Banyuwangi, Kombinasi Gurih Manis, Asam, Asin Plus Pedas yang Menampar

Pernah mencicipi Nasi tempong khas Banyuwangi? Pedasnya menampar! Dikombinasi rasa gurih manis, asam dan asin.

Editor: Agung Budi Santoso
zoom-in Nasi Tempong Banyuwangi, Kombinasi Gurih Manis, Asam, Asin Plus Pedas yang Menampar
Kompas/ Siwi Yunita Cahyaningrum
Nasi Tempong khas Banyuwangi lengkap dengan lauk dan sambalnya. Tampilannya saja menggoda, apalagi rasanya? (Kompas/ Siwi Yunita Cahyaningrum) 

Makanan ini hadir di restoran dan hotel di Banyuwangi. Di tempat-tempat itu, sego tempong tampil lebih elegan dengan porsi yang pas.

Di restoran Pelangi Sari, Jalan Jember, Kecamatan Kabat, misalnya, sego tempong ditata cantik dalam piring beralas daun pisang.

Nasinya bertabur bawang goreng yang gurih. Pengunjung dapat menikmatinya dengan cara duduk lesehan ataupun di kursi ditemani aneka minuman, di tempat yang lebih luas dan nyaman ketimbang di kaki lima.

Hotel Blambangan juga menyajikan nasi tempong dengan suasana lawas banyuwangian.

Nasi tempong yang pedas dengan porsi yang pas bisa dipesan dengan minuman tradisional temulawak khas Banyuwangi tempo dulu.

Camilan tradisional seperti kelemben atau bolu tradisional dan lepet juga bisa menjadi teman seusai bersantap di hotel berarsitektur Belanda itu.

Budayawan Hasnan Singodimayan mengatakan, sego tempong yang notabene makanan rakyat merepresentasikan kekayaan hasil bumi dari Banyuwangi. Nasi berasal dari beras banyuwangi yang terkenal pulen.

BERITA TERKAIT

Nasi itu disantap dengan sambal dari gerusan rawit kawasan penghasil cabai Wongsorejo, dilengkapi lauk dari hasil laut dari pesisir Selat Bali, serta berpadu dengan rasa manis labu siam, sayur genjer, hingga terong dari kaki Gunung Ijen.

Dari sepiring nasi tempong, kekayaan rasa Banyuwangi pun serasa lengkap dicecap. (Siwi Yunita Cahyaningrum)

Sumber: KOMPAS
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas