Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Mau Cari yang Kriuk-kriuk Gurih di Batam? Datang Saja Ke Pusat Oleh-oleh Lawa Keripik Lidi

Mau cari oleh-oleh yang serba kriuk-kriuk gurih di Kota Batam? Datang saja ke Pusat Oleh-oleh Lawa Keripik Lidi di Nagoya, Batam.

Editor: Agung Budi Santoso
zoom-in Mau Cari yang Kriuk-kriuk Gurih di Batam? Datang Saja Ke Pusat Oleh-oleh Lawa Keripik Lidi
Tribun Batam/ Eliza Gusmeri
Berbagai produk keripik di Pusat Oleh-oleh Lawa Keripik Lidi kawasan Nagoya, Batam, Kepulauan Riau ( Tribun Batam/ Eliza Gusmeri) 

Laporan Reporter Tribun Batam, Eliza Gusmeri

TRIBUNNEWS.COM, BATAM - Mau cari oleh-oleh yang serba kriuk-kriuk gurih di Kota Batam? Datang saja ke Pusat Oleh-oleh Lawa Keripik Lidi. 

Berlokasi di Kompleks Lumbung Rezeki blok H no 6, deretan bank Cimb Niaga, Nagoya, Batam, Kepulauan Riau.

Tak seperti kebanyakan oleh-oleh lain, sesuai namanya, produk yang ditawarkan di tempat ini merupakan keripik dengan bahan dasar singkong.

"Selama ini oleh-oleh di Batam kebanyakan kue-kue. Karena orang luar (negeri) suka dengan keripik, dan di Batam belum ada juga pusat oleh-oleh yang spesial keripik, makanya kami buat tempat ini," ucap Owner Pusat Oleh-oleh Lawa Keripik Lidi, Ananda Youhan kepada Tribun.


Berbagai produk keripik di Pusat Oleh-oleh Lawa Keripik Lidi kawasan Nagoya, Batam, Kepulauan Riau ( Tribun Batam/ Eliza Gusmeri)

Dia melanjutkan, sesuai makna dari bahasa Melayu, lawa berarti cantik. Produk inipun disajikan dalam kemasan cantik, tak hanya dari kemasan luarnya, namun juga isi di dalamnya.

"Bahan keripiknya dari singkong. Bentuknya seperti lidi. Rasanya gurih dan ini bisa tahan satu bulan cuma pakai bawang putih dan kunyit," ucapnya.

Berita Rekomendasi

Di tempat ini disajikan belasan varian oleh-oleh berbahan keripik. Dengan varian andalan keripik lidi original, keripik lidi pedas, rendang telur dan rendang cokelat.


Berbagai produk keripik di Pusat Oleh-oleh Lawa Keripik Lidi kawasan Nagoya, Batam, Kepulauan Riau ( Tribun Batam/ Eliza Gusmeri)

Harga yang ditawarkan per bungkusnya masih cukup terjangkau. Mulai dari Rp 20 ribu sampai Rp 50 ribu.

"Kemasannya ada yang 250 gram, ada juga yang 500 gram," ujarnya.

Jika penasaran dengan oleh-oleh di tempat ini, Anda masih harus bersabar. Karena pusat oleh-oleh Lawa Keripik Lidi milik ini buka setiap hari mulai pukul 9 pagi sampai 11 malam.

Sumber: Tribun Batam
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas