Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Pilih Steak Sapi Wagyu Kombinasi Kentang Goreng atau Sushi? Dapatkan di Hotel Santika TMII

Sekarang lagi demam steak wagyu! Jangan ketinggalan. Pilih steak sapi wagyu kombinasi kentang goreng atau sushi? Dapatkan di Hotel Santika TMII.

Penulis: Agung Budi Santoso
zoom-in Pilih Steak Sapi Wagyu Kombinasi Kentang Goreng atau Sushi? Dapatkan di Hotel Santika TMII
Hotel Santika TMII Jakarta
Steak sapi kombinasi sushi di Resto Krakatau di Hotel Santika TMII Jakarta. 

TRIBUNNEWS.COM -   Beberapa tahun terakhir, steak wagyu menjadi populer di Indonesia.

Terutama setelah munculnya beberapa tempat makan menawarkan steak wagyu dengan harga yang terjangkau.

Wagyu secara harfiah berarti sapi Jepang. Sapi dari ras tertentu dibiakkan sehingga menghasilkan daging dengan kualitas yang tinggi.

Salah satu ciri yang terkenal dari daging wagyu adalah marbling tinggi dan memproduksi lemak tak jenuh berminyak dalam jumlah besar.

Aroma dan teksturnya daging ini lembut.


Hotel Santika TMII Jakarta

Tak hanya itu daging wagyu disebut-sebut lebih bernutrisi karena mengandung omega 3 dan 6 yang lebih tinggi dibanding daging sapi pada umumnya.

Apalagi sapi penghasil wagyu ini juga memperoleh perawatan khusus.

BERITA TERKAIT

Tak heran jika wagyu memiliki cita rasa yang istimewa.

Oleh karena itu chef Hotel Santika TMII (Taman Mini Indonesia Indah) mencoba mengolah daging wagyu ini menjadi beberapa pilihan.


Steak sapi kombinasi kentang goreng di Resto Krakatau di Hotel Santika TMII Jakarta.

Beef Wagyu ini disajikan dengan dua pilihan yaitu beef wagyu yang disajikan dengan sushi dan beef wagyu yang disajikan dengan kentang goreng.

Daging wagyu yang ditawarkan memiliki tekstur yang empuk, lembut dan berkualitas.

Belum lagi tambahan pelengkap berupa mix salad serta tiga pilihan saus spesial seperti barbeque, black pepper dan mushroom yang semakin memanjakan lidah.

Pilihan lain yang tak kalah menarik adalah beef sandwich.


Steak sapi kombinasi kentang di Resto Krakatau di Hotel Santika TMII Jakarta.

Beef sandwich ini sendiri adalah roti yang di isi dengan keju mozarella dan sayuran lalu digulung dengan potongan daging yang dipipihkan dan disajikan dengan saus teriyaki serta irisan kentang goreng.

Seluruh menu Chef Recommendation tersebut bisa dinikmati langsung di Krakatau Restaurant Hotel Santika Taman Mini Indonesia Indah, Jakarta Timur yang buka hingga pukul 23.00 WIB, sepanjang bulan Agustus 2015.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas