Tiket Jakarta-Hong Kong Mulai Rp 3,2 Juta di Kompas Travel Fair 2015
Untuk rute Jakarta-Hong Kong, Cathay Pacific membanderol tiket pergi-pulang (pp) kelas ekonomi seharga Rp 4,7 juta.
Penulis: Daniel Ngantung
Editor: Dewi Agustina
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kompas Travel Fair (KTF) 2015 yang digelar di Jakarta Convention Center, 28 hingga 30 Agustus, menghadirkan sembilan maskapai internasional yang saling berlomba menawarkan harga tiket serendah mungkin.
Untuk rute Jakarta-Hong Kong yang merupakan rute favorit misalnya, Cathay Pacific membanderol tiket pergi-pulang (pp) kelas ekonomi seharga Rp 4,7 juta. Bagi penumpang yang menginginkan kenyamanan lebih, maskapai berbendara Hong Kong itu memiliki kelas premium economy seharga Rp 9,1 juta dan kelas bisnis Rp 12,6 juta.
Masih rute yang sama, Malaysia Airlines bahkan berani banting sampai Rp 3,2 juta atau selisih sekitar Rp 2 juta. Untuk rute favorit seperti Korea dan Jepang, maskapai berkode MH itu membuka harga dari Rp 5,4 juta. Sementara harga tiket Cathay untuk rute yang sama mulai dari Rp 6 juta.
Penawaran menarik lainnya masih dari MH untuk rute Jakarta-London (pp) yang tiketnya dijual seharga Rp 9,8 juta. Harga tersebut berbanding cukup jauh dari Qatar Airways yang menjual tiket untuk rute yang seharga Rp 18 juta. Qatar Airways juga memanfaatkan KTF untuk memperkenalkan armada terbarunya, A350 XWB.
FN Terryan, General Manager Marcomm Harian Kompas, berharap tawaran-tawaran menarik tersebut dapat menjadi solusi bagi para calon wisatawan di tengah menguatnya dolar AS.
"Bagi mereka yang ingin berwisata ke luar negeri, inilah saat yang tepat untuk berburu tiket," ujar dia.
Pengunjung di KTF tidak hanya dimanjakan oleh harga tiket yang miring, tetapi juga kemudahan dalam pembayaran. Menggandeng CIMB Niaga, KTF menyediakan fasilitas cicilan 0 persen sampai 12 bulan bagi pemegang kartu kredit CIMB Niaga.
"Tidak bisa dimungkiri, bisnis pariwisata tidak pernah lepas dari kartu kredit sebagai alat pembayaran. Oleh karena itu, kami memberikan berbagai penawaran menarik untuk memudahkan perjalanan wisatawan," ujar Bambang Karsono Adi, Head of Cards & Merchant Business.
Selain program cicilan, CIMB Niaga juga memberikan cashback bagi pengguna kartu kredit CIMB Niaga yang bertransaksi di atas Rp 20 juta dan diskon hingga 50 persen bila menggunakan poin. (Daniel Ngantung)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.