Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Sensasi Es Krim Rasa Cokelat Pedas di Il Tempo Del Gelato Yogyakarta

Di sini, apa pun pilihan rasa gelato yang Anda mau, harga yang ditawarkan tetap sama.

Editor: Malvyandie Haryadi
zoom-in Sensasi Es Krim Rasa Cokelat Pedas di Il Tempo Del Gelato Yogyakarta
kompas.com/adhika pertiwi
Pengunjung dapat menikmati catu cup gelato dengan tiga varian rasa yakni matcha tea, nutella, dan leci di Il Tempo del Gelato, Jalan Prawirotaman, Yogyakarta. 

Gelato yang disajikan dalam cup ini memiliki beberapa pilihan ukuran, yaitu medium, big dan x-big dengan jumlah pilihan rasa mulai dari tiga hingga lima varian.

Jika Anda ingin menikmati gelato dengan cara konvensional, silakan pilih es krim cone dengan gelato dua pilihan rasa seharga Rp 25.000.

Berbagai macam rasa standar hingga unik ada di gerai yang menjamin bahwa semua gelatonya dibuat secara home-made.

Beberapa produk gelato memiliki rasa unik, antara lain rasa cokelat pedas, rasa jahe, rasa kayu manis dan rasa sereh.

Ada juga beberapa rasa kekinian seperti oreo, snicker, nutella, hingga matcha tea.

Yang membuat gelato ini istimewa adalah rasa susunya yang lembut saat menyentuh lidah.

Perpaduan dua rasa kadang memberikan sensasi tersendiri bagi pengunjung.

Berita Rekomendasi

Rasa rempah seperti jahe, sereh, maupun kayu manis terasa begitu nikmat dalam wujud sebuah gelato.

Menurut pramusaji Il Tempo del Gelato, varian rasa oreo, nutella, karamel, dan matcha green tea adalah rasa yang menjadi favorit pengunjung.

Selain gelato, ada beberapa pilihan sorbet dengan rasa buah untuk dinikmati, yaitu mangga, aprikot, nanas, leci, dan masih banyak lagi.

Anda juga bisa menikmati es krim didampingi dengan suguhan kopi di gerai ini.

Jika Anda kebingungan saat menentukan pilihan rasa gelato yang Anda mau, jangan sungkan untuk meminta rekomendasi dari pramusaji.

Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas