Mau Lihat Atraksi Lumba-lumba di Habitat Asli? Teluk Kiluan di Kabupaten Tanggamus, Lokasinya
Mau lihat atraksi lumba-lumba di habitat asli? Teluk Kiluan di Kabupaten Tanggamus, lokasi yang pas!
Editor: Agung Budi Santoso
Walaupun jumlah lumba-lumba di Teluk Kiluan masih sangat banyak, tetapi beberapa wisatawan ada saja yang belum beruntung untuk bertemu dengan lumba-lumba. Memang tidak ada yang bisa memastikan datang ke Teluk Kiluan pasti akan bertemu lumba-lumba.
Buat anda yang berminat ke Telu Kiluan, Tribun menyarankan untuk mengambil waktu akhir pekan yang panjang.
Dengan begitu anda bisa menginap dan mengeksplor lebih jauh keindahan laut yang ada di Teluk Kiluan.
Untuk menginap anda bisa menumpang rumah warga dan beberapa homestay yang dibangun oleh warga. Biayanya mulai dari Rp 150.000 sampai Rp 500.000. (*)
Berita Rekomendasi