Gado-gado Khas Timur Tengah Berbentuk Gulungan Kol Bertabur Tepung Maizena
Makan gado-gado barangkali sudah sering. Tapi pernahkah Anda mencicipi gado-gado khas Timur Tengah berbentuk roll sayur kol?
Editor: Agung Budi Santoso
Laporan Wartawan Tribun Timur Nurul Adha Islamiah
TRIBUNNEWS.COM, MAKASSAR - Bingung mau habiskan akhir pekan dimana? Yuk ke Grand Pesonna hotel.
Disana ada Pesonna Coffe Shop Hotel yang menawarkan menu Gado gado terpesonna dan Pesonna Tandur.
Pesonna Tandur merupakan olahan makanan perpaduan ketan dan buah durian. Diatasnya bertabur saos Coconut Pandan. Perpaduan yang pas di lidah. Manisnya buah durian menambah nikmat.
Selain Pesonna Tandur, ada pula Gado gado terpesonna. Makanan tradisional Indonesia ini disajikan dengan cara yang berbeda dari biasanya. Tampilannya dalam bentuk Roll memakai sayuran kol. Diatasnya ditaburi maizena dan tepung roti.
Tak hanya penyajian berbeda, bumbu saosnya diracik dari bumbu kacang dan dan rempah-rempah dari Arab. Khas Timur Tengah.
Chef Eko (32), kepala Chef di hotel Grand Pesonna mengungkapkan Gado-gado terpesonna disajikan dalam bentuk yang spesial dari biasanya.
"Gado-gado Terpesonna hadir dengan cita rasa dan bentuk spesial dari yang pernah ada, ungkapnya pada Tribun, Sabtu (26/12/2015).
Setelah menyicipi kedua menu andalan ini, sebaiknya ditutup dengan Bon-bon Cupid. Yakni jus sirsak yang dipadukan dengan yoghurt, strawberri yang menghasilkan warna pink. Sangat menggugah selera.
Untuk masalah harga, Anda tak perlu merogoh kocek yang dalam, cukup siapkan Rp 26 Ribu/Porsi.
Sedangkan Pesonna Tandur ditawarkan dengan harga Rp 20 Ribu/Porsi. Untuk Bon-bon Cupid ditawarkan dengan harga Rp 22 Ribu/Gelas.
Letaknya di Jl.Mappanyukki kota Makassar, hotel Grand Pesonna diresmikan beberapa pekan yang lalu. Di awal kehadirannya, Pesonna Coffe Shop akan menghadirkan dua menu andalan ini di bulan Januari 2016 mendatang.