Berburu Jajanan Unik di Central Park Mall, Jakarta, Ada Hulala hingga Sagwa
Bila Anda berkunjung ke bazar ini, patut mencicipi makanan yang unik dan beragam seperti sato dessert, hulala, sop durian medan, dan juga sagwa.
Editor: Malvyandie Haryadi
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Masih dalam suasana tahun baru, terdapat Thematic Pop Up Bazaar bertema “New Year Fever” yang berlokasi di Terra Atrium, Central Park Mall, Jakarta.
Tak hanya menyuguhkan fashion masa kini, namun bazar tersebut menyediakan tenant makanan yang unik.
“Bazar yang saya buat ini selama 4 Januari hingga 10 Januari 2010 sengaja untuk meramaikan suasana setelah tahun baru, makanya saya konsepkan dengan tema New Year Fever. Ragam tenant yang bertasipasi, termasuk tenant makanan yang unik harus dicoba,” kata Griselda Halim, Memoire Event Organizer, Rabu (6/1/2016).
Bazar ini mulai beroperasi pukul 10.00 sampai 22.00 ini terdapat 56 tenant yang berpartisipasi.
Termasuk tenant food, fashion, aksesoris, mainan anak, dan juga baju anak.
Tak ketinggalan, bila Anda berkunjung ke bazar ini, patut mencicipi makanan yang unik dan beragam seperti sato dessert, hulala, sop durian medan, dan juga sagwa.
Sato Dessert
Kompas.com/Ersianty Peginusa Wardhani
Sato Dessert merupakan tenant makanan yang menyediakan minuman dengan menggunakan plastik bentuk bolam lampu sebagai tempatnya, Rabu (6/1/2016).
Menyediakan japanese puding dan japanese beverage, sato dessert menjadi salah satu pertama yang mengusung minumannya dalam sebuah bolam lampu di Indonesia.
Isi dari bahan minumannya kebanyakan dari susu dan ada juga tersedia dari campuran buah yang fresh ingredients.
Buah yang digunakan juga menggunakan buah yang asli.
Tersedia 9 varian rasa untuk memanjakan pengunjung, yakni Green Tea Latte, Taro Milk, Melon Milk, Chocolate Banana Milk, Kiwi Yakult, Strawberry Yakult, Mojito, dan yang favoritnya ada Chocolate Nutella dan Mango Love.
Harga minuman di Sato Dessert dibanderol dengan harga Rp 35.000 hingga Rp 40.000, dan Rp 12.500 untuk puding-nya.
Sop Durian Medan
Kompas.com/Ersianty Peginusa Wardhani
Sop Durian Medan menjadi tenant makanan yang cocok untuk Anda yang menyukai buah durian, Rabu (6/1/2016).
Untuk pecinta durian, wajib datangi tenant ini. Pasalnya, menyuguhkan camilan serba durian yang dimodifikasi dengan aneka topping. Seperti grass jelly, es krim, brownies, ketan hitam, roti, dan ovomaltine.