Alasan Kenapa Kuliner Ini Dinamai Unik Dancing Salmon dan Sensational Pizza
Ini alasan kenapa kuliner ini dinamai sensational pizza dan dancing salmon.
Editor: Agung Budi Santoso
Laporan Wartawan Tribun Timur, Nurul Adha Islamiah
TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR - Manajemen hotel Best Western Plus Makassar Beach melansir menu terbarunya, Jumat (12/2/2016).
Menu yang dilansir berciri khas Western dipadukan dengan khas bumbu bercita rasa lokal Indonesia yakni Dancing Salmon dan Sensational Pizza.
Dancing Salmon merupakan sajian daging ikan Salmon seberat 150 gram yang akan dihidangkan dengan 3 varian bumbu. Varian bumbu tersebut sebagai penguat rasa dari bahan lokal terdiri atas
dabu-dabu, jeruk nipis dan sambal mangga yang kerap disebut racca' taipa.
Sensational pizza.
Hidangan tersebut dapat dinikmati setiap hari di Chill In Restaurant dengan harga Rp 75 ribu/porsi.
Executive Chef Best Western, Yusuf Budiansyah yang juga merupakan pencetus ide makanan Dancing Salmon mengatakan, menu tersebut dibuat atas banyaknya permintaan tamu asing.
"Semakin hari semakin banyak tamu asing ke hotel. Requestnya mereka ingin menu tersebut," katanya di sela-sela cara Gathering HUT ke 12 Tribun.
Nama Dancing Salmon terinspirasi dari varian bumbu lokal yang siap mengguncang lidah parah penikmatnya.
"Lidah tamu itu serasa menari dengan kesegaran dan cita rasa dari bumbu dan salmon itu sendiri," terang Azis, assistant Marcom Manager Best Western Plus.
"Selain itu, dancing salmon disajikan dengan tiga pilihan makanan tambahan yakni mess potato, kentang goreng dan nasi putih," tambahnya.
Sidebar: Sensational Pizza
Menu kedua yaitu Sensational Pizza ditawarkan seharga Rp 75 ribu/nett.
Hadir dengan lima varian toping yakni seafood, vegetarian, smoke beef dan chocolate.
"Kelima varian tersebut tentunya dipilih untuk memenuhi selera pelanggan dan hanya dapat di temukan di Best Western Plus Makassar Beach," kata Yusuf.