Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Empat Destinasi Romantis di Indonesia untuk Menyatakan Cinta kepada Pasanganmu

Indonesia punya banyak sekali tempat yang cocok untuk Anda mengekspresikan cinta kepada kekasih hati.

Editor: Malvyandie Haryadi
zoom-in Empat Destinasi Romantis di Indonesia untuk Menyatakan Cinta kepada Pasanganmu
Barry Kusuma
Pantai Trikora di Desa Malang Rapat, Kecamatan Gunung Kijang, Pulau Bintan, Provinsi Kepulauan Riau. 

TRIBUNNEWS.COM - Valentine yang bertepatan dengan hari libur, memberikan kesempatan untuk Anda merayakannya di tempat yang spesial.

Tentunya Indonesia punya banyak sekali tempat yang cocok untuk Anda mengekspresikan hari kasih sayang tersebut.

Inilah lima tempat romantis yang cocok untuk menghabiskan waktu bersama pasangan.

1. Pulau Bintan

Pulau yang berada di provinsi Kepulauan Riau sudah terkenal sejak zaman kolonial sebagai tempat berlibur yang romantis.

Selain pantai-pantainya yang bersih, air yang jernih, tidak riuh ramai kendaraan, juga menyuguhkan pemandangan yang eksotis.


Berita Rekomendasi

Apalagi panorama pasir putih dan birunya laut yang terhampar sepanjang mata memandang.

Cocoklah menghabiskan waktu dengan menyelam dan menikmati keindahan bawah laut di Pulau Bintan.

Pulau Bintan penuh fasilitas yang cocok untuk berbulan madu, seperti resor, private beach dan restoran dengan nuansa romantis.

Biasanya, pasangan yang datang berlibur di pulau ini menghabiskan waktu mereka di berbagai resor eksotis yang tersebar di sepanjang pulau dengan harga yang relatif murah.

Selain itu di Pulau Bintan, juga banyak tersedia penginapan-penginapan berkelas internasional yang cocok digunakan untuk bulan madu.

Berkat fasilitasnya yang bertaraf internasional inilah Bintan telah menjadi salah satu daerah wisata yang terkenal di mancanegara.

Kawasan resor yang paling terkenal dan eksklusif adalah Bintan Resort.

Halaman
1234
Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Berita Populer
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas