Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Maramba Beach di Waingapu, Pasir Putih Membentang Luas Saat Air Surut

Maramba Beach di Waingapu, Sumba Timur, memesona. Pasir putih membentang luas saat air sedang surut.

Editor: Agung Budi Santoso
zoom-in Maramba Beach di Waingapu, Pasir Putih Membentang Luas Saat Air Surut
FOTO-FOTO: POS KUPANG/ ALFONS NEDABANG
Maramba Beach di Waingapu, Sumba Timur. Pesona pasir putih yang membentang saat air surut. 

Ikan terbang unjuk kebolehannya dan burung laut lihai memangsa ikan adalah pemandangan lain yang juga senantiasa dijumpa ketika berada di Maramba Beach.

Air laut di Maramba Beach aman untuk mandi. Anda bisa berenang ke sana ke mari sesuka hati.

Saat laut surut, pasir putih membentang luas. Anda juga bisa berjalan-jalan sambil menikmati aneka biota laut.

Dari Maramba Beach Anda bisa menikmati view pelabuhan Waingapau yang membentuk satu gugus. Saat sunrise dan sunset juga bisa dinikmati saat berada di Maramba Beach.

Tidak berlebihan jika dikatakan Maramba Beach merupakan salah satu spot terbaik di Kanatang untuk menikmati keindahan kota Waingapu.

Pengelola Maramba Beach, Hok Esar mengatakan, penataan Maramba Beach dilakukan untuk menghidupkan pariwisata di Sumba Timur.

"Ada begitu banyak tempat rekreasi di Sumba Timur tapi tidak dilengkapi fasilitas pendukung. Hal itu membuat pengunjung enggan untuk datang.

Berita Rekomendasi

Kehadiran Maramba Beach dengan fasilitas pendukung diharapkan menjadi tempat rekreasi yang representatif," ujar Hok Esar saat ditemui di Maramba Beach belum lama ini.

Hok Esar yang saat itu didampingi Rosa (istri) dan Fani (anak) menjelaskan keluarganya suka berwisata. Pantai merupakan salah satu tempat reaksi vaforit anggota keluarganya. "Kami suka suasana pantai," timpal Fani.

Berangkat dari kesukaan atau hobi keluarga berekreasi, lanjut Hok Esar, lahir ide menjadikan Maramba Beach sebagai tempat rekreasi untuk masyarakat umum.

Rosa Esar menambahkan, kedepan akan dibangun penginapan dan resto. "Maramba Beach terbuka untuk umum. Siapa pun boleh datang," ujar Rosa Esar.

Pengunjung Maramba Beach, Dion Umbu Ana Lodu mengatakan, suasana di Maramba Beach berbeda dengan tempat wisata pantai lainnya di Sumba Timur.

"Yang membedakan, Maramba Beach sudah disediakan fasilitas pendukung seperti lopo dan toilet. Saat datang rekreasi, pengunjung tidak lagi duduk di bawa pohon-pohon. Mau buang air besar juga tidak kwatir karena ada toilet," ujar Ana Lodu.
Dikatakannya, Maramba Beach merupakan lokasi rekreasi baru bagi masyarakat.

"Biasanya, kalau ke sana kecendrungan ke pantai Londalima. Ternyata sebelum Londalima ada Maramba Beach. Setau saya, selama ini orang tidak kenal. Mungkin juga tidak dianggap. Namum setelah ditata dan dilengkapi fasilitas pendukung menjadi empat wisata yang menarik," katanya.*

Sumber: Bangka Pos
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas