Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Kebun Binatang Ragunan, Taman Satwa Tertua di Indonesia, Inilah Koleksinya

Kalau mau tempat wisata dengan tiket masuk murah meriah, ya Kebun Binatang Ragunan di Jakarta Selatan. Tertua di Indonesia.

Penulis: Agung Budi Santoso
zoom-in Kebun Binatang Ragunan, Taman Satwa Tertua di Indonesia, Inilah Koleksinya
Photografi MAG/SEPTYONAKA TRIWAHYUDI
Tempat Wisatawan Kebun Binatang Ragunan masih tetap menjadi tempat wisata favorit wisatawan lokal. Terlihat, Sabtu, (18/07/2015) ribuan wisatawan datang untuk menghabiskan hari libur lebaran mereka bersama keluarga ataupun kerabat. (Tribunnews.com/Phot/Setyonaka Triwahyudi) 

TRIBUNNEWS.COM -  Selain Taman Mini Indonesia Indah dan Ancol Taman Impian, ada satu lagi tempat wisata ikon Jakarta yakni Kebun Binatang Ragunan di Cilandak, Jakarta Selatan.

Tempat ini pas buat hiburan keluarga, segala usia, sekalian mengenalkan anak-anak pada dunia satwa.

Menurut Wikipedia, Kebun Binatang Ragunan seluas 140 hektare ini didirikan pada tahun 1864. Di dalamnya, terdapat berbagai koleksi yang terdiri dari 295 spesies dan 4040 spesimen.


Pengunjung Taman Margasatwa Ragunan menumpangi delman untuk mengelilingi kawasan wisata tersebut, Jumat (1/1/2015)

Ragunan sempat sempat ditutup selama sekitar tiga minggu sejak 19 September 2005 karena hewan-hewan di dalamnya ada yang terinfeksi flu burung, namun dibuka kembali pada 11 Oktober 2005.

Kebun Binatang Ragunan adalah kebun binatang pertama di Indonesia. Kebun binatang ini didirikan pada tahun 1864 dengan nama Planten En Dierentuin yang berarti "Tanaman dan Kebun Binatang."

Terletak pada tanah seluas 10 hektare di kawasan Cikini, Menteng, Jakarta Pusat yang merupakan pemberian Raden Saleh.

Saat itu,Planten En Dierentuin dikelola oleh Perhimpunan Penyayang Flora dan Fauna Batavia yang tergabung dalamCulturule Vereniging Planten en Dierentuin at Batavia.

BERITA REKOMENDASI

Tahun 1949, nama Planten En Dierentuin diubah menjadi Kebun Binatang Cikini dan pada tahun 1969 dipindahkan ke kawasan Ragunan, Pasar Minggu, Jakarta Selatan pada tahun 1964.

Pemerintah DKI Jakarta menghibahkan lahan seluas 30 hektaree yang menjadi rumah bagi kebun binatang ini. Gubernur DKI Jakarta Ali Sadikin meresmikan Taman Margasatwa Ragunan pada 22 Juni 1966.

A photo posted by gita galantari (@ggalantari) on



A photo posted by Mey (@tan.mey) on




(*)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas