6 Stasiun Kereta Api Paling Angker di Dunia
Beberapa stasiun ini ternyata, meskipun sibuk, juga terkenal angker, lho. Berikut ini ada 10 stasiun paling berhantu di dunia.
Editor: Malvyandie Haryadi
TRIBUNNEWS.COM - Stasiun kereta api mungkin adalah tempat paling sibuk di dunia karena menjadi persinggahan para penumpang ketika mengunjungi suatu tempat.
Beberapa stasiun ini ternyata, meskipun sibuk, juga terkenal angker, lho.
Berikut ini ada 10 stasiun paling berhantu di dunia.
1. Stasiun MRT Bishan, Singapura
Kita mulai dari yang terdekat dengan Indonesia, yaitu Singapura.
Beberapa stasiun MRT di Singapura terkenal karena berhantu.
Salah satunya Stasiun MRT Bishan.
Sejak dibangun di lokasi bekas pemakaman Bi Shan Teng, cerita mistis stasiun yang mulai dibuka pada tahun 1987 ini mulai tersebar di seantero Singapura.
Menurut beberapa petugas pemeliharaan yang sedang bertuga, mengaku pernah melihat beberapa orang sedang membawa peti mati menelusuri rel kereta.
Konon di dalam peti tersebut terdapat mayat tanpa kepala yang sewaktu-waktu bisa menampakan dirinya.
2. Stasiun Kereta Macquarie Fields, Australia
Stasiun yang terletak di sebelah barat daya kota Sydney ini terkenal angker karena ada sesosok hantu cewek yang berkeliaran saat malam hari.