Rajin Olahraga dan Jalan-jalan, Warga Lima Negara Ini Usianya Relatif Panjang
Karena rajin jalan-jalan, olahraga dan menyantap makanan bergizi, warga lima negara ini usianya relatif panjang-panjang.
Editor: Agung Budi Santoso
Negara ini memiliki harapan hidup rata-rata 82,12 tahun. Harapan hidup yang tinggi di negara ini disebabkan karena kemiskinan yang semakin sedikit dibandingkan negara lain.
Standar hidup di negara ini telah meningkat pada semua orang. Sehingga penduduknya mampu membeli makanan yang lebih baik. Zona biru di negara itu terletak di pulai Sardinia.
Orang tua hidup dengan bahagia karena mereka merasa dihargai. Kunci panjang umur di pulai ini yaitu, menempatkan keluaga sebagai prioritas utama, berjalan lebih dan tertawa dengan teman-teman.
5. Yunani
Rata-rata harapan hidup pada negara ini sebesar 80,43 tahun. Zona biru pada negara ini terletak di pulau Ikaria. Di sana, penduduk setempat hidup santai.
Mereka tidur siang, tidak terburu-buru, dan aktif dalam kehidupan sosial. Mereka juga mengonsumsi makanan sehat yang banyak terdiri dari sayuran serta minyak zaitun.
Makan siang penduduknya hampir selalu mengandung kacang, kentang, dan sayuran. Sedangkan makan malamnya terdiri dari roti dan susu kambing.
Penduduk setempat juga banyak mengonsumsi teh herbal yang mengandung antioksidan. Artikel dalam New York Times menyebut pulai ini dengan sebutan “Pulau di mana orang lupa untuk mati”.
(Sumber: Intisari-Online)