Lobster Asam Manis yang Menggoda Selera di Lemong Fresh Seafood, Cuma Rp 35 Ribu!
Selain rasa, harga yang relatif murah jelas menjadi nilai lebih mengapa tempat ini layak menjadi pilihan utama.
Editor: Malvyandie Haryadi
Dalam seporsinya, kerapu bisa dikonsumsi hingga empat orang.
Ukuran satuannya mulai dari delapan ons dan harga per onsnya Rp 15 ribu saja.
Sedangkan pendampingnya cukup nasi hangat dan cocolan sambal lemong.
"Seluruh seafood yang kami sajikan tetap disesuaikan dengan selera dan permintaan konsumen. Bisa dengan saos padang, saos tiram, asam manis, steam, olahan bakar, rebusan, dan sebagainya. Adapun jam operasional kami pukul 11.00-22.00 WIB setiap harinya. Info lengkap bisa menghubungi telepon 081373828131 atau IG lemong.freshseafood," katanya.
Waroeng Lemong Fresh Seafood sendiri merupakan tempat makan yang menawarkan konsep vintage tradisional ala pesisir pantai yang kental.
Maka tak heran, nama "Lemong" yang meurjuk daerah pesisir pantai yang indah di wilayah Pesisir Barat Lampung seolah diboyong ke tempat nongkrong ini.
Begitu masuk ke tempat makan di Jalan DI Pandjaitan (depan SD Penabur), Gotong Royong, Bandar Lampung, pengunjung akan disambut bangunan bertema kayu.