Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Long Weekend Mau Liburan Ke Lembang Bandung? Ini Rute Alternatif Hindari Macet di Tol Pasteur

Kalau mau liburan ke Lembang, Bandung, ini cara hindari macet di Tol Pasteur.

Editor: Agung Budi Santoso
zoom-in Long Weekend Mau Liburan Ke Lembang Bandung? Ini Rute Alternatif Hindari Macet di Tol Pasteur
Kompas.com/ Dedi Ramdhani
Antrian kendaraan terjadi kawasan Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat, Jum at (25/12/2015). Momentum libur panjang dimanfaatkan wisatawan untuk mengunjungi sejumlah tempat wisata di Bandung Utara. (Kompas.com/ Dedi Ramdhani) 

TRIBUNNEWS.COM - Lembang, sebuah kecamatan di Kabupaten Bandung Barat terkenal sebagai destinasi wisata wajib dikunjungi saat liburan ke Bandung.

Beragam opsi obyek wisata seperti Gunung Tangkuban Perahu, Taman Hutan Jaya Giri Lembang, Air Terjun Maribaya, dan aneka tempat wisata lain.

Untuk menuju daerah Lembang, wisatawan biasa melewati Jalan Setiabudi melewati Terminal Ledeng kemudian menuju Lembang.

Namun, jalur tersebut terkenal sering mengalami kemacetan saat libur "Long Weekend".

Catatan Kompas.com, pada Kamis (24/12/2015) saat Libur Natal Tahun 2015 sebanyak 57.602 kendaraan melintas dari Bandung menuju Lembang.


Kawah Ratu Gunung Tangkuban Parahu, Bandung, Jawa Barat, Kamis (26/1/2012). Gunung yang tumbuh dalam Kaldera Sunda 90.000 tahun lalu memiliki tiga kawah, yakni Panguyangan Badak yang berumur 90.000-40.000 tahun lalu, Kawah Upas yang berumur 40.000-10.000 tahun lalu, dan Kawah Ratu, 10.000 tahun lalu sampai sekarang.  (Kompas Images/ Kristianto Purnomo)

Sementara, kemacetan antrean di gerbang Tol Pasteur, Bandung mencapai 2,5 kilometer pada Jumat (25/12/2015) pagi.

Untuk menghindari kemacetan tersebut, wisatawan bisa melewati beberapa jalur alternatif menuju Lembang.

Berita Rekomendasi

Jalur alternatif tersebut seperti rute Jalan Dago Pojok, Jalan Punclut, Jalan Panorama Lembang dan juga menggunakan Jalan Kolonel Masturi.

Untuk jalur Punclut, jika berangkat dari Tol Pasteur, wisatawan bisa mengambil arah Dago Pakar menuju Perumahan Citra Green Garden lalu Punclut dan keluar di Pasar Lembang.

Jalur Panorama Lembang dari gerbang Tol Pasteur, arahkan kendaraan menuju Jalan Setiabudi (Universitas Pendidikan Indonesia) lalu Jalan Panorama Lembang hingga tiba di Lembang.

Sementara untuk Jalur Kolonel Masturi dari gerbang Tol Pasteur, wisatawan bisa arahkan kendaraan menuju Jalan Kolonel Masturi dan tembus di area Villa Istana Bunga Lembang.

Keempat jalur alternatif tersebut memiliki kontur medan yang berbukit-bukit. 

Biasanya, wisatawan akan melewati rute ke Lembang yang terpantau kerap timbul kemacetan yakni Jalan Setiabudi ke Terminal Ledeng hingga Lembang.

Sebelum berlibur menuju Lembang di tengah kemacetan, pastikan kendaraan yang Anda bawa dalam kondisi prima. Selain itu, pastikan juga kondisi tubuh juga dalam keadaan sehat.  (Wahyu Adityo/ Kompas.com)

Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas