Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Segarnya Menu Cuci Mulut Berbahan Es Krim, Buah dan Saus Manis Sajian Hooray Dessert

Segarnya menu cuci mulut berbahan es krim, buah dan saus manis, sajian Hooray Dessert di Makassar.

Editor: Agung Budi Santoso
zoom-in Segarnya Menu Cuci Mulut Berbahan Es Krim, Buah dan Saus Manis Sajian Hooray Dessert
Instagram
Sajian menu pencuci mulut berbahan buah dan es krim dari Hooray Dessert di Makassar. 

Laporan Wartawan Tribun Timur, Nurul Adha Islamiah

TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR - Bagi Anda pecinta kuliner, tak ada salahnya memilih lokasi Hooray Dessert Jl Veteran Utara nomor 250, Makassar, untuk berkulineran ria.

Horray Dessert memiliki menu khas dessert berbahan dasar buah yang dipadukan dengan es krim dan saos manis.

Banderol harga untuk semua menu Rp 25 ribu.

Dipaparkan owner Hooray Dessert, Irwin, ke tribun-timur.com, cafe Hooray Dessert ini didekorasi laiknya sebuah rumah.

"Kami usung tema First Like Home. Seolah-olah di ruang keluarga. Kendati ukuran ruangannya tidak terlalu luas, tetapi cukup nyaman untuk berkumpul bersama teman dan keluarga," ucapnya.

Nah, keempat menu utama dengan kategori buah terdiri atas buah naga, longan, alpukat, dan melon. Sedangkan saosnya ada pilihan susu, mangga dan alpukat.

Berita Rekomendasi

Untuk toppingnya Anda dapat memilih puding, grass jelly, nata de coco dan basil seeds.

Hooray es krim ada pilihan coklat, vanila dan strawberry.

Keempat menu ini akan dipadukan menjadi sebuah dessert yang lezat, menyegarkan dan menyehatkan.

Terletak di Jl Veteran Utara nomor 250, Makassar, Sulsel. Sekitar 200 meter dari perempatan Jl Gunung Salahutu. Berada di sebelah utara Kaka Door. (*)

Sumber: Tribun Timur
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas