Modis di Layar Kaca, Pevita Pearce Lebih Suka Gaya Tomboy Saat Traveling
Meski lebih sering tampil modis saat di layar kaca, Pevita Pearce lebih suka gaya tomboy saat traveling.
Editor: Agung Budi Santoso
TRIBUNNEWS.COM - Biasa tampil modis di layar kaca, ternyata Pevita Pearce berbalikan style saat traveling.
Foto-foto travelingnya lebih dominan gaya tomboy, apa adanya, terutama ketika traveling ke pantai, gunung dan tempat-tempat terbuka ekstrem lainnya.
Ia tak segemerlap di layar kaca ketika jalan-jalan outdoor. Dara cantik kelahiran 6 Oktober 1992 ini seolah ingin sejenak menikmati kebebasan dari keharusan memoles wajah dengan make up.
Tapi tanpa polesan apapun,wajah blasterannya memang sudah membuatnya camera face.
Pevita Pearce yang berdarah Banjar dan Inggris, Ibunya berasal dari Banjarmasin dan Ayahnya berasal dari Inggris. Ia dikenal lewat film Denias, Senandung di Atas Awan (2006) sebagai Angel.
Film tersebut adalah pengalaman pertama Pevita dalam berakting di film layar lebar pertamanya setelah sebelumnya ia ikut berperan dalam sinetron Mutiara Hati sebagai Tara.
Pada akhir tahun 2007, Pevita bermain kembali dalam film Lost in Love yang tayang bulan Mei 2008.
Dalam film ini, Pevita mendapat peran utama sebagai Tita dan bermain bersama Richard Kevin yang akan berperan sebagai Adit.
Pevita mendapatkan peran Tita melalui serangkaian proses seleksi panjang mulai dari sekitar 1.100 pendaftar hingga mengerucut delapan orang dan dari film Lost in Love, ia dinominasikan sebagai Pemain Utama Wanita Terbaik FFI 2008.
Foto-foto gaya tomboy Pevita Pearce saat traveling:
(*)