Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Ini Tawaran Paket Buka Puasa Hotel-hotel di Semarang

Bingung buka puasa di mana? Anda bisa mencoba hidangan lezat berharga miring yang ditawarkan sejumlah hotel di Kota Lumpia ini.

Editor: Malvyandie Haryadi
zoom-in Ini Tawaran Paket Buka Puasa Hotel-hotel di Semarang
Tribun Jateng/Hermawan Handaka
Pengunjung menikmati paket all you can eat di Hotel Louis Kiane Simpanglima, Kota Semarang. 

Laporan Wartawan Tribun Jateng, Dini suciatiningrum dan Hermawan Endra Wijonarko

TRIBUNNEWS.COM, SEMARANG - Bingung berbuka puasa saat di Semarang?

Anda bisa mencoba hidangan lezat berharga miring yang ditawarkan sejumlah hotel di Kota Lumpia ini.

Hotel Ciputra Semarang, misalnya. Manajemen hotel bintang lima itu menawarkan paket all you can eat seharga Rp 115 ribu per pax.


Ilustrasi: Hidangan di hotel.

"Hidangan di Restoran Gallery yang kami sediakan bervariasi, mulai takjil sampai hidangan penutup," ungkap Public Relations Executive Hotel Ciputra Semarang Ocky Devarismha.

Selain hidangan buka puasa, Ciputra Bakery menawarkan promosi Pinapple Pistacio Cake (Cake of the Month) dan Onion & Chesee Bread (Bread of the Month). Promo ini berlaku selama Juni.

"Dan, bagi Anda yang berencana memberi parcel kepada keluarga atau kolega, kami menyiapkan paket Lebaran Hampers yang dijual mulai Rp 450,000." Imbuh Ocky.

Berita Rekomendasi

Sementara, Hotel Novotel meluncurkan paket berbuka puasa seharga Rp 99 ribu per orang.

"Cheff berpengalaman dari Hotel Novotel akan menyajikan 20 aneka hidangan. Pengunjung mendapatkan satu paket secara cuma-cuma jika memesan minimal untuk 10 orang. Ini berlaku untuk kelipatan," jelas Public Relations Novotel Semarang, Juwita Maharani.

Wanita yang akrab disapa Rani ini mengatakan, penawaran spesial diberikan untuk pemesanan hingga 12 Juni mendatang.

"Ada diskon sebesar 20 persen. Paket Ramadan ini kami sediakan di Square Restaurant yang terletak di lantai Mezzanine, pukul 17.30-21.00 WIB," imbuhnya.

Tawaran lebih murah diberikan Ibis Budget Semarang yang masih satu grup dengan Hotel Novotel.


Menurut Rani, paket berbuka puasa yang ditawarkan seharga Rp 49 ribu per orang.

Untuk pemesanan minimal 15 orang, ada gratis satu paket dan berlaku kelipatan.

"Dengan pemesanan ini, pengunjung berhak menggunakan ruang pertemuan selama 2 jam secara cuma-cuma," ujar Rani.

Tak kalah miring, Hotel Amaris Simpanglima Semarang menawarkan paket buka puasa seharga Rp 45 ribu per orang.

"Anda sudah bisa menikmati makanan bervariasi dan all you can eat sepuasnya," ungkap Sales Executive Amaris Hotel Simpanglima Semarang, Debora Dellycia Anggita, dalam rilis yang diterima Tribun Jateng.

Hotel yang beralamat di Jalan KH Achmad Dahlan, Kota Semarang, ini menyediakan menu berbuka mulai dari takjil, dessert (hidangan pembuka), menu utama serta menu penutup yang khas, serta aneka es.

"Paket buka puasa ini berlaku untuk Anda yang melakukan reservasi untuk minimal 10 orang sepanjang Ramadan," imbuh dia.

Jika masih bingung, seratusan varian menu berbuka puasa di Gumaya Tower Hotel Semarang bisa dipertimbangkan.

Marketing communication Gumaya Tower Hotel Ivo Azhari menjelaskan, selama Ramadan, tamu bisa menikmati seratus menu, mulai masakan Indonesia, China, seafood, Western dan puluhan dessert yang menggiurkan.

"Menu yang kami sajikan lengkap banget dan pengunjung bisa makan sepuasnya hanya membayar Rp 145 ribu per orang," ucap Ivo.

Ivo menyakinkan, selama menikmati hidangan tersebut, tamu bakal nyaman berada di Cascade International Restaurant Gumaya Tower Hotel.

Tak kalah menarik, Hotel Louis Kienne Simpanglima menawarkan paket Ramadan Delight.

Menu yang ditawarkan bervariasi, mulai soup, makanan pembuka, hidangan utama, dan penutup.

Tak ketinggalan, variasi takjil yang selalu dirindukan saat bulan puasa.

"Silakan memanfaatkan paket all you can eat seharga Rp 90 ribu per pax ini bersama keluarga, sahabat maupun kolega," kata Sales & Marketing Hotel Louis Kienne Simpanglima, Finny Heru.

Menurut Finny, paket berbuka puasa ini berlaku 6 Juni-5 Juli 2016 di Here and Now Sky Bar, mulai pukul 17.00-20.00 WIB. (*)

Sumber: Tribun Jateng
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Berita Populer
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas