Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Lelang Tiket Pesawat Gratis, Hanya Ada di Kompas Travel Fair 2016

12 maskapai penerbangan, 22 agen perjalanan, dua cruise, hotel, perusahaan asuransi, aplikasi travel, dan brand aksesori turut menjadi peserta.

Penulis: Yurike Budiman
Editor: Hendra Gunawan
zoom-in Lelang Tiket Pesawat Gratis, Hanya Ada di Kompas Travel Fair 2016
Tribunnews.com/Yurike Budiman
Salah satu agen travel yang berpartisipasi di Kompas Travel Fair 2016, Jumat (2/9/2016). 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Yurike Budiman

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ingin mencari tiket murah untuk berlibur? Cobalah berkunjung ke Kompas Travel Fair 2016 yang diselenggarakan di Jakarta Convention Center (JCC), Jakarta Selatan pada 2-4 September 2016.

Special Project Div. Manager Dyandra Promosindo, Novit Cahyani menyebutkan salah satu penawaran menarik dalam acara ini adalah lelang tiket pesawat seperti tiket Jakarta-Tokyo PP.

"Lelang dimulai tiket dari 0 rupiah. Kalau mau ikut lelang transaksi minimal Rp 500.000 nanti di jam-jam tertentu," kata Novit, Jumat (2/9/2016).

Dalam ajang tahunan ini, sebanyak 12 maskapai penerbangan, 22 agen perjalanan, dua cruise, hotel, perusahaan asuransi, aplikasi travel, dan brand aksesori turut menjadi peserta.

Pantauan Tribunnews.com, berbagai promo tiket penerbangan internasional ditawarkan ke pengunjung dari beberapa maskapai internasional seperti Singapore Airlines, Eva Air, China Airlines, Malaysia Airlines, Catchay Pacific, dan lainnya.

Promo penerbangan untuk rute domestik juga ditawarkan oleh dua maskapai yakni Garuda Indonesia dan Citilink.

BERITA REKOMENDASI

Pameran ini dibuka mulai pukul 10.00 hingga 22.00 WIB dengan tiket masuk sebesar Rp 20.000 saja.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas