Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Bosan Dengan Bali, Saatnya Jelajahi 4 Daerah Anti-Mainstream di Makassar!

Indonesia itu punya banyak banget destinasi keren yang nggak kalah dengan Pulau Dewata.

zoom-in Bosan Dengan Bali, Saatnya Jelajahi 4 Daerah Anti-Mainstream di Makassar!
Tanjung Bira, terletak 200 km dari kota Makassar. Pemandangan lautnya membuat turis dari seluruh dunia berlomba untuk datang kemari. 

TRIBUNNEWS.COM – Kalau Bali menurut kamu sudah terlalu mainstream, lebih baik coba eksplor tempat baru deh. Indonesia itu punya banyak banget destinasi keren yang nggak kalah dengan Pulau Dewata.

Beranjak ke kawasan Timur Indonesia, ada Makassar yang siap membuat liburan kamu semakin berkesan. Penasaran tempat wisata apa saja yang bisa dikunjungi? Siap-siap tercengang lihat keunikannya!

Tanjung Bira

Menjadi salah satu pantai tercantik yang ada di Makassar, air jernih dan ombak yang tenang membuat snorkeling terasa semakin menyenangkan. Bahkan, dari sini kamu juga bisa berkunjung ke pulau lainnya, seperti Pulau Liukang Loe, Pulau Selayar, dan Pulau Kambing.

makassar

Jangan lupa menyelam dan lihat dunia bawah air yang nggak bisa kamu temukan di kota besar! Mulai dari terumbu karang yang cantik sampai ikan berwarna-warni akan menghibur kamu.

Benteng Rotterdam

Mumpung lagi di Makassar berani coba wisata horor ke Benteng Rotterdam? Yuk, pacu adrenalin berkunjung ke bangunan sarat sejarah di Jalan Ujung Pandang No.1 ini. Banyak hal yang bisa dieksplor wisatawan saat menyambangi benteng.

Berita Rekomendasi

Maklum, di balik kemegahannya, benteng ini pernah menjadi saksi bisu perjuangan Indonesia melawan penjajah Belanda. Terdapat ruangan sempit, tempat di mana Pangeran Diponegoro ditahan Belanda. Selain penjara Pangeran Diponegoro, Museum La Galigo yang masih berada di dalam Benteng Rotterdam juga menarik minat pengunjung.

pegipegi

Museum ini menyimpan sekitar 5000 koleksi, diantaranya koleksi-koleksi prasejarah, keramik, etnografi serta berbagai benda yang digunakan oleh Suku Bugis, Mandar, Toraja dan Makassar.

Karena lokasinya yang strategis serta pemandangan indah di sekelilingnya, Benteng Rotterdam kerap menjadi pilihan pelancong untuk menghabiskan waktu bersantai.

Kedai Mie Naga

pegipegi

Makassar bukan cuma soal coto saja. Ada banyak kedai mie naga yang berjejer di dekat Pantai Losari dan dijamin enak. Dari tampilannya, mie naga memang mirip banget dengan mie goreng. Dibalut dengan rempah-rempah, mie naga terasa pedas namun juga gurih.

Meski namanya terdapat kata ‘naga’, mie yang satu ini nggak ada hubungannya sama hewan mitologi yang legendaris tersebut. Naga yang dimaksud di sini karena dengan kepedasan yang luar biasa, rasa panas di lidah pun terasa seperti semburan api naga.

Ayunan Enrekang

pegipegi

Terletak di Kabupaten Enrekang, ayunan yang satu ini dijamin nggak membosankan. Pasalnya, kamu akan menaiki ayunan yang berbentuk ketapel di atas ketinggian 150 meter.

Namun, sekali kamu berada di atas ayunan, adrenalin yang terpacu diawal langsung reda lantaran hirupan udara segar alam terbuka.Pengunjung akan dihadapkan dengan pemandangan indah gunung Nona.

Masih ada banyak lagi destinasi di Makassar yang wajib dikunjungi.

Buat kamu yang mau ke Makassar, tidak perlu takut harga ke sana mahal karena pas sekali Pegipegi sedang menawarkan promo menarik!

Kamu berkesempatan untuk mendapatkan diskon tiket pesawat Rp300.000 PLUS diskon hotel hingga 40% untuk pemesanan di Pegipegi sampai 30 September 2018. Ayo, kapan lagi Jelajahi Indonesiamu dengan promo spesial?

Pegipegi juga punya rekomendasi destinasi menarik di Indonesia yang pastinya seru banget untuk kamu jelajahi. Explore with us! #pegipegiyuk

Admin: Sponsored Content
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Berita Populer
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas