Ratusan Kura-kura Raksasa Dicuri dari Pusat Penangkaran di Kepulauan Galapagos Ekuador
Kementerian lingkungan Ekuador mengatakan bahwa kura-kura raksasa, yang menarik ribuan turis ke kepulauan Ekuador, telah hilang dari Isla Isabela, Gal
Editor: Rizky Tyas Febriani
TribunTravel.comGigih Prayitno
TRIBUNNEWS.COM - Diperkirakan 123 Tortoise atau kura-kura raksasa telah dicuri dari tempat penangkaran Kepulauan Galapagos.
Kementerian lingkungan Ekuador mengatakan bahwa kura-kura raksasa, yang menarik ribuan turis ke kepulauan Ekuador, telah hilang dari Isla Isabela, Galapagos.
Dilansir dari TheTravel.com, peristiwa ini sedang diselidiki pihak berwajib dan apabila pelaku pencurian tertangkap, pelaku bisa dituntut hukuman hingga 10 tahun penjara.
Washington Peredes, politisi lokal mengatakan pencurian 123 tortoise adalah sebuah perampokan.
Paredes menambahkan bahwa tempat penangkaran kura-kura hanya memiliki sistem keamanan yang minim.
Tidak ada kamera atau sensor cahaya di tempat itu, sehingga memudahkan pelaku untuk masuk pada malam hari dan mencuri kura-kura tersebut.
Kura-kura raksasa adalah hewan yang sering diburu oleh pedagang satwa liar.
Pada Juni, 26 kura-kura yang telah dicuri dan dibawa ke Peru dikembalikan ke pulau.
Galápagos adalah kepulauan vulkanik 563 mil barat benua Ekuador, pulau ini yang masuk dalam teritori dari Republik Ekuador.
Banyak spesies di kepulauan itu yang dipelajari secara mendalam oleh pengatamatan Charles Darwin dalam teori evolusinya.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.