Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Jepang Dinobatkan Sebagai Destinasi Wisata Favorit 2018, Ternyata Ini Alasannya

Satu majalah wisata terbesar di dunia, Travel and Leisure menobatkan Jepang sebagai destinasi wisata favorit tahun 2018.

Editor: Arif Setyabudi Santoso
zoom-in Jepang Dinobatkan Sebagai Destinasi Wisata Favorit 2018, Ternyata Ini Alasannya
Two Wandering Soles
Pertama Kali ke Jepang, Simak 8 Tips Agar Tidak Mendapat Masalah Selama di Jepang 

TRIBUNNEWS.COM - Satu majalah wisata terbesar di dunia, Travel and Leisure menobatkan Jepang sebagai destinasi wisata favorit tahun 2018.

Dikutip TribunTravel.com dari laman Travel and Leisure, ada beberapa hal yang membuat Jepang menyabet gelar tersebut.

Jepang merupakan destinasi yang menawarkan wisata komplet.

Mulai dari sejarah yang kaya, pengalaman budaya, kuliner yang lezat, wisata belanja, tempat yang nyaman dan unik untuk diinapi, hingga pemandangan alam yang tak dapat ditemukan di negara lain.

Memang sih dalam satu tahun terakhir, ada banyak fenomena alam yang mendera Jepang.

Seperti angin topan, tanah longsor, dan gempa bumi.

Namun, Jepang seolah punya keajaiban tersendiri untuk kembali bangkit.

BERITA REKOMENDASI

Selain itu, Jepang memiliki keunikan lain.

Banyak wisatawan dari berbagai penjuru dunia datang ke Jepang untuk merasakan pengalaman unik.

Seperti berendam dalam bir, anggur merah, atau kuah ramen.

HALAMAN SELANJUTNYA >>>>

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas