Dari Loetoeng Kasaroeng hingga Boenga Roos, Inilah 10 Film Pertama yang Dibuat Indonesia
Tahukah kamu, sejak kapan film Indonesia dibuat dan apa saja karya pertama di dunia perfilman tanah air ini?
Editor: Rizky Tyas Febriani
TribunTravel.com/ Ratna Widyawati
TRIBUNNEWS.COM - Dunia industri perfilman tanah air semakin berkembang dengan karya-karya anak bangsa.
Tak sedikit pula yang mendapat respon dari para penonton maupun pecinta film.
Tahukah kamu, sejak kapan film Indonesia dibuat dan apa saja karya pertama di dunia perfilman tanah air ini?
Ya, bagi kamu yang penasaran, berikut ini 10 film pertama di Indonesia yang TribunTravel kutip dari beberapa sumber:
1. Loetoeng Kasaroeng (1926)
Loetoeng Kasaroeng adalah sebuah film Indonesia pada 1926.
Meskipun diproduksi dan disutradarai oleh pembuat film Belanda, film ini merupakan film pertama yang dirilis secara komersial yang melibatkan aktor Indonesia.
2. Eulis Atjih (1927)
Sebuah film bisu bergenre melodrama keluarga, film ini disutradarai oleh G. Kruger dan dibintangi oleh Arsad dan Soekria.