Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Kuliner Khas Wonosobo Ini Siap Hangatkan Pemudik

Tidak usah khawatir kedinginan saat melewati wilayah Wonosobo. Ragam kuliner cita rasa terbaik dalam #PesonaMudik2019 sudah siap menghangatkan pemudik

Editor: Content Writer
zoom-in Kuliner Khas Wonosobo Ini Siap Hangatkan Pemudik
Kemenpar
Pesona Mudik 2019 

Penamaan tempe kemul berasal dari tampilan tempe yang seperti berselimut, atau kemulan dalam bahasa Jawa. Wonosobo memiliki udara yang cukup dingin, hingga tempe pun harus muncul dengan selimut, kira-kira begitu.

Dari bentuknya, kuliner khas Wonosobo ini sebenarnya hampir sama dengan tempe mendoan. Akan tetap yang membedakan adalah tempe kemul memiliki lebar tepung yang luas. Sak ing luasnya, jadi mirip seperti selimut.

4. Geblek

Geblek adalah makanan tradisional yang banyak ditemui di Wonosobo, khususnya di sentra-sentra oleh-oleh. Makanan ini dibuat dari bahan tepung tapioka dengan bumbu bawang yang digoreng gurih. Bentuknya bulat berwarna putih bersih dan diolah dengan cara digoreng.

Selain di Wonosobo, makanan ini juga populer sebagai jajanan khas dari daerah di Kabupaten Kulonprogo dan Purworejo. Masing-masing daerah memiliki citarasa unik. Gebleg dapat dinikmati dengan dimakan langsung atau dengan campuran saus kacang.

Geblek sering disamakan dengan cireng karena bahan baku yang digunakan, tapi keduanya berbeda bentuk dan ukuran. Geblek berwarna putih, bentuknya serupa angka delapan, dan punya tekstur kenyal ketika dikunyah

5. Soto EDS

Berita Rekomendasi

Kombinasi kuliner hangat dan menyegarkan terus dirilis Wonosobo. Kali ini rekomendasinya diberikan Soto EDS. Lokasinya berada di Jalan Jend. A Yani, Nomor 118, Wonosobo. Pujian maksimal juga ikut dilontarkan TripAdvisor. Sebanyak 63% responden sepakat memberi label luar biasa, lalu pujian sangat bagus sebanyak 25%. Semua sepakat menunjuk Soto EDS sebagai rekomendasi utama kuliner di sini.

Ada beberapa varian soto yang ditawarkan. Diantaranya soto ayam dan soto sapi. Rasanya jelas juara dengan komposisi racikan bumbu pas dan sempurna. Tekstur dangingnya juga halus. Rasanya semakin luar biasa karena kuahnya sangat gurih. Selain soto, di sini juga disajikan bakso daging sapi dan bakso ikan. Bagaimana soal harga? Harganya sangat ramah.

6. White House Cafe

Suasana kekinian juga dimiliki Wonosobo. Konsep instagramable ini digulirkan oleh White House Cafe. Lokasinya berada di Jalan Sabak Alu, Nomor 121B, Alun-Alun Wonosobo. Menjadi representasi konsep kekinian, apresiasi pun diberikan TripAdvisor. Sebanyak 40% responden memberi label luar biasa, lalu 60% berlabel sangat bagus. Di sini juga disediakan WiFi gratis dengan speed tinggi.

Menggenapi suasana kekinian, kuliner yang ditawarkan juga sangat beragam. Rasanya yang ditawarkan juga juara. Harganya pun sangat ramah bagi kantong. Memberikan nuansa berbeda, aneka camilan dan minuman disajikan. Ada gorengan, purwoceng, olahan jamur, minuman carica, hingga kopo lokal dari Wonosobo yang melegenda.

7. Sagon

Makanan berbahan dasar tepung ketan dan parutan kelapa ini dinamakan Sagon. Makanan berbentuk bulat dengan cekungan di tengahnya ini diolah dengan cara dibakar di atas bara arang.

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas