Tersesat di Singapura, Mengapa Tidak?
Namun kamu akan menemukan sensasi yang berbeda jika tersesat di Singapura.Maksud tersesat ini adalah melakukan perjalanan tanpa tujuan arah.
Editor: Ambar Purwaningrum
TRIBUNNEWS.COM - Tersesat di luar negeri tentu menjadi momok yang menakutkan bagi siapa saja.
Keterbatasan bahasa, lokasi yang berbahaya, dan lainnya menjadi mimpi buruk bagi mereka yang mengalaminya.
Ketakutan menjadi korban perampokan tentu membuat kita berpikir dua kali untuk tersesat di luar negeri.
• Resmi Dibuka, Jewel Changi Airport Hadirkan Berbagai Gerai Ritel Berkelas Internasional
Namun kamu akan menemukan sensasi yang berbeda jika tersesat di Singapura.
TONTON JUGA
Maksud tersesat ini adalah melakukan perjalanan tanpa tujuan arah.
Jika kamu tipe orang yang suka berpetualang tentu bisa mencoba sensasi 'tersesat' ini.
Meski terdengar aneh dan tidak masuk akal, tapi tersesat di Singapura bisa membuat akan menemukan banyak tempat menarik yang mungkin tidak pernah kamu temukan selama ini.
• El Fuego by Collins, Restoran Populer di Jewel Changi Airport yang Tawarkan Menu Halal Berkualitas
Eits jangan bayangkan jika jalanan di Singapura berbahaya seperti di negara lain.
Dikutip kompas.com, Singapura menduduki peringkat pertama sebagai negara paling damai di dunia, berdasarkan laporan yang dirilis World Justice Project pada 2018 lalu.