Gara-gara 2 Calon Penumpang, Aktivitas di Bandara Ini Terpaksa Dihentikan Sementara
Penyebabnya dikarenakan dua calon penumpang yang tiba-tiba lari saat ditanya oleh petugas maskapai penerbangan.
Penulis: Sinta Agustina
TRIBUNNEWS.COM - Bandara Internasional Newark Liberty di New Jersey, Amerika Serikat terpaksa berhenti beroperasi untuk sementara pada Senin (2/9/2019) malam.
Penyebabnya dikarenakan dua calon penumpang yang tiba-tiba lari saat ditanya oleh petugas maskapai penerbangan.
Mengutip dari ABC News, kejadian bermula ketika seorang karyawan Alaska Airlines yang bekerja sekitar pukul 8.30 malam waktu setempat mendekati dua pria di Gate 30 Terminal A.
Otoritas Bandara New York dan New Jersey mengatakan, ketika petugas maskapai mulai berbicara dengan mereka, kedua pria itu tiba-tiba lari, yang mengakibatkan alarm berbunyi.
Akibatnya, para calon penumpang di Terminal A dievakuasi dan dilarikan ke pintu keluar.
Sekitar 200 penumpang berkumpul di luar Gate 37.
Erin Fors, calon penumpang yang saat itu berada di tempat kejadian menuliskan kisahnya di media sosial Twitter.
"Sedang berada di terminal A di EWR akan naik ke penerbangan saya ketika pramugari mulai berteriak evakuasi," tulis calon penumpang dalam akun Twitternya @forsie.
Tak cuma itu, Erin juga mengunggah sebuah video berdurasi enam detik yang menunjukkan penumpang berada di landasan pacu.
Terlihat juga beberapa kendaraan bersirine milik kepolisian.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.