Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Kuliner Legendaris di Kampoeng Tempo Doeloe Berakhir

Para pecinta kuliner Jakarta dimanjakan dengan hadirnya Kampoeng Tempo Doeloe (KTD), sebagai bagian dari rangkaian acara Food Festival

Editor: Toni Bramantoro
zoom-in Kuliner Legendaris di Kampoeng Tempo Doeloe Berakhir
ist
Suasana kuliner Legendaris di Kampoeng Tempo Doeloe Berakhir 

Tidak ketinggalan hiburan akustik musik, juga menemani para pengunjung menghabiskan waktu di KTD dengan penampilan spesial dari Maria Calista, Fourtwenty, The Overtunes dan masih banyak lagi. Akan hadir juga musik dan tarian khas betawi yang akan semakin menambah semarak suasana KTD.

Beragam promo menarik juga ditawarkan bagi para pengunjung yakni cashback 30% dengan menggunakan DANA sebagai alat pembayaran, lucky dip berhadiah menarik untuk 150 orang pertama serta extra saldo untuk 100 orang pertama.

KTD akan dibuka setiap hari, pada hari Senin hingga Kamis memiliki jam operasional 16.00-22.00 WIB, Jumat 16.00-23.00 WIB, Sabtu 11.00-23.00 WIB, dan Minggu jam 11.00-22.00 WIB.

Melihat jumlah pengunjung yang berlimpah pada penyelenggaraan KTD tahun sebelumnya, maka untuk memberikan kesempatan kepada warga Jakarta agar dapat menikmati kuliner dengan nyaman, maka pada tahun ini, area KTD diperluas hampir dua kali lipat.

Selain itu, dengan hadirnya fasilitas transportasi terbaru di Kelapa Gading yang dihadirkan oleh Pemerintah Provinsi DKI Jakarta, maka KTD pada tahun ini semakin mudah dijangkau oleh masyarakat dengan menggunakan LRT (Lintas Rel Terpadu) Jakarta.

Terlebih area KTD berada di depan halte LRT Bulevard Utara, Summarecon Mall Kelapa Gading.

Seluruh rangkaian acara JFFF, termasuk Kampoeng Tempo Doeloe di dalamnya merupakan wujud nyata kepedulian JFFF terhadap perkembangan industri lokal berbasis budaya.

Berita Rekomendasi

Kepedulian terhadap UKM juga menjadi bagian yang penting, terlihat dari banyaknya jumlah UKM yang terlibat dalam event ini.

Diharapkan melalui acara ini, KTD akan membawa banyak manfaat dan kemajuan bagi industri kuliner tanah air, yang pada akhirnya turut menggerakan perekenomian bangsa.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas