Fenomena Kristal Es Kembali Muncul di Gunung Gede, Ada Apa?
Fenomena embun yang berubah menjadi kristal es (frost) kembali muncul di Alun-Alun Surya Kencana, Gunung Gede, Jawa Barat Minggu (6/10/2019) pagi.
Editor: Ambar Purwaningrum
TRIBUNNEWS.COM - Fenomena embun yang berubah menjadi kristal es (frost) kembali muncul di Alun-Alun Surya Kencana, Gunung Gede, Jawa Barat Minggu (6/10/2019) pagi.
Menurut salah satu pemandu gunung dari Asosiasi Pemandu Gunung Indonesia (APGI), Ade Wahyudi, kristal es yang muncul kali ini tidak seperti biasanya karena volumenya lebih luas.
Ade menceritakan, ia melihat kristal es yang menyelimuti gunung berketinggian 2.958 mdpl ini dari jauh tampak seperti ‘padang es’ yang berserakan.
“Lebih seperti salju baru turun tipis di basecamp gunung salju. Beberapa bahkan melapisi tenda kami dan botol air yang agak membeku,” kata Ade ketika dihubungi Kompas.com, Senin (7/10/2019). HALAMAN SELANJUTNYA > > > >
Baca: Embun Berubah Jadi Kristal Es, Pendakian ke Gunung Gede Pangrango Ditutup Selama Agustus
Baca: Viral Fenomena Foto Beberapa Gunung Dikelilingi Awan Berbentuk Topi, Ada Apa?
TONTON JUGA