Tempat Terpanas di Dunia Ini Mencatat Rekor Suhu Tertinggi dalam 170 Tahun Terakhir
Dilansir oleh TribunTravel dari Travel and Leisure, pada hari Minggu (16/8) kawasan Gurun Mojave mencapai suhu tertinggi, yakni 130 derajat Fahrenheit
Editor: Ambar Purwaningrum
TRIBUNNEWS.COM - Satu tempat terpanas di dunia, Gurun Mojave mencatatkan rekor suhu tertinggi dalam 170 tahun terakhir.
Gurun Mojave atau yang juga dikenal Death Valley telah menjadi situs dengan suhu ekstrem yang mempunyai slogan Terpanas, Terkering, dan Terendah.
Dilansir oleh TribunTravel dari Travel and Leisure, pada hari Minggu (16/8) kawasan Gurun Mojave mencapai suhu tertinggi, yakni 130 derajat Fahrenheit atau 54 derajat Celcius.
Suhu tertinggi ini adalah kali kedua terjadi yakni pada tahun 1913 yang juga mencapai ambang batas tersebut.
Sebelumnya, Pusat Prediksi Cuaca Layanan Cuaca Nasional mengonfirmasi dalam sebuah tweet, pada Juli 2013, suhu di Death Valley mendekati 129 derajat. HALAMAN SELANJUTNYA > > > >
• Fakta Unik Death Valley, Tempat Terpanas di Bumi yang Berbahaya Dikunjungi Turis
• Peta Cuaca Australia Dipenuhi Warna Hitam, Tercatat Suhu Terpanas Capai 48 Derajat Celcius
TONTON JUGA
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.