Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Sambil Nonton MotoGP, Ini 6 Aktivitas Berlibur di Lombok yang Wajib Masuk Bucket List!

Sambil nonton MotoGP, Berikut rekomendasi tempat liburan dan aktivitas seru di Lombok yang wajib masuk bucket list kamu

BizzInsight
zoom-in Sambil Nonton MotoGP, Ini 6 Aktivitas Berlibur di Lombok yang Wajib Masuk Bucket List!
Shutterstock
Pantai Kuta, Lombok (Shutterstock) 

TRIBUNNEWS.COM – Indonesia tengah bersiap menggelar event kelas dunia pada 20 Maret 2022 nanti, yaitu MotoGP Mandalika. Bertempat di Mandalika, Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat yang indah dan megah, para rider MotoGP seperti Marc Marquez, Fabio Quartararo, hingga Aleix Espargaro akan saling berjibaku di Sirkuit Internasional Mandalika.

Berlokasi di Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Mandalika, sirkuit ini dikelilingi oleh atraksi wisata yang yang sangat memukau. Para wisatawan akan dimanjakan dengan berbagai destinasi wisata dan aktivitas liburan seru yang bak surga dunia.

Untuk itu, sembari menyaksikan rider favoritmu berlaga di MotoGP, tak ada salahnya kalau kamu mampir ke beberapa tempat wisata di sekitar Lombok dan melakukan aktivitas seru. Sebab, tak afdal jika ke Lombok tanpa liburan sepuasnya di sana.

Berikut rekomendasi tempat liburan dan aktivitas seru di Lombok yang wajib masuk bucket list kamu! Untuk rekomendasi destinasi #WonderFulIndonesia dan konten menarik lainnya, yuk follow Instagram @pesona.indonesia atau akun TikTok @pesonaindonesia.

1) Berburu sunrise di Pantai Tanjung Aan, Pujut, Lombok Tengah

Pantai Tanjung Aan.
Pantai Tanjung Aan. (Shutterstock)

Yang paling disorot dari salah satu pantai eksotis di Lombok ini adalah garis pantainya yang panjang serta pasirnya yang halus seperti tepung, berpadu dengan ombak yang tak begitu besar dengan kedalaman laut yang dangkal.

Betapa indahnya pemandangan matahari terbit yang bisa dinikmati dari pantainya. Saat pas untuk mengawali hari dan cocok jadi starter petualanganmu yang seru di Lombok. Atau, kamu juga bisa mendatanginya sore hari untuk lihat sunset sambil nge-chill menikmati panorama alam di sana.

BERITA REKOMENDASI

2) Wisata olahraga di Pantai Seger, Pujut, Lombok Tengah

Pantai Seger.
Pantai Seger. (Indonesia Travel)

Pantai populer ini berada di Desa Sukadane, Kecamatan Pujut, Kabupaten Lombok Tengah dan hanya berjarak dua kilometer dari Pantai Kuta.

Banyak wisata olahraga air yang bisa kamu lakukan di Pantai Seger, mulai dari berenang, snorkeling, sampai surfing. Terlebih, Pantai Seger juga memiliki panorama yang indah dan arus laut yang lumayan deras, sangat cocok untuk pencinta olahraga air.

3) Berbaur dengan budaya lokal di Desa Wisata Senaru, Bayan, Lombok Utara

Desa wisata Senaru.
Desa wisata Senaru. (Indonesia Travel)

Tak hanya menawarkan keindahan alam yang luar biasa, Desa Wisata Senaru tidak juga kaya dengan seni dan budaya.

Di tempat ini, para turis bisa menikmati berbagai budaya seperti tarian Cupak Gerantang dan tarian Bisok Menik atau mencuci beras lalu berkeliling sambil menikmati suasana Kampung Tradisional Senaru dengan pemandangan rumah adat lokal paling tua di Lombok yang terbuat dari atap rumbia, pagar bedek, dan beralas tanah liat.

4) Trekking di Bukit Merese, Pujut, Lombok Tengah

Bukit Merese.
Bukit Merese. (Shutterstock)

Berada di Jalan Kuta Lombok, Kuta, Pujut, Lombok Tengah, Bukit Merese dapat didatangi dengan mudah dari Sirkuit Mandalika dengan hanya berkendara selama beberapa menit.

Bukit Merese menawarkan pemandangan indah saat matahari terbenam dengan adanya Pantai Tanjung Aan dan hamparan rumput hijau memikat di atas bukit. Sangat cocok untuk trekking sekaligus melihat matahari terbenam, sebagaimana banyak orang sepakat kalau bukit ini adalah spot paling oke untuk melihat sunset di sekitar Mandalika.

5) Island hopping di Gili Tramenam, Pemenang, Lombok Utara

Gili Meno bagian dari Gili Tramenam.
Gili Meno bagian dari Gili Tramenam. (Indonesia Travel)

Berada di sisi barat laut pulau Lombok, Gili Tramena yang merupakan singkatan dari Gili Trawangan, Meno, dan Air adalah tempat yang sangat tepat untuk berlibur.

Pertama, kunjungi Gili Trawangan yang punya pantai berpasir putih dengan sampan-sampan warna-warni yang terapung di airnya yang biru jernih.

Lalu, pindah ke Gili Meno untuk menikmati pemandangan pantai dan Danau Asin sambil berjalan kaki mengelilingi keindahannya.

Terakhir, kunjungi Gili Air di mana kamu bisa menyelam sambil melihat indahnya bawah laut Lombok.

6) Nongkrong hingga makan besar di El Bazar Cafe & Resto, Pujut, Lombok Tengah

El Bazar Cafe & Restaurant.
El Bazar Cafe & Restaurant. (Instagram @elbazarlombok)

Tak cuma wisata alam, Lombok juga memiliki tempat nongkrong yang asyik dan kekinian, lengkap dengan sajian makanan yang nikmat. Salah satunya adalah El Bazar Cafe & Restaurant dengan konsep hidangan khas Mediterania. Sangat cocok sarapan dan makan malam.

Terletak di wilayah Pantai Kuta, El Bazar Cafe punya desain interior ala Mediterania yang unik dan penuh warna. Selain makanannya yang otentik, suasana di El Bazar Cafe pasti akan bikin wisatawan malas untuk pulang.

Tak cuma untuk berlibur atau sekadar melepas kejenuhan, dengan berwisata di Lombok #WonderfulIndonesia dan sekitarnya juga turut membantu dan mendukung aktivitas parekraf di Indonesia, khususnya bagi masyarakat Lombok.

Tak ketinggalan, para wisatawan yang berkunjung ke Mandalika dan Lomnok juga bisa #BeliKreatifLokal dari pengrajin setempat maupun mencicipi kuliner khas Lombok. Tak hanya mendukung geliat aktivitas parekraf di Lombok, kamu juga berkontribusi terhadap pemulihan ekonomi Indonesia.

Dengan kata lain, menjadikan Lombok sebagai destinasi liburan berarti membantu membuka lapangan kerja, meningkatkan ekonomi, membangkitkan pariwisata, dan menguatkan sektor UMKM.

Di sisi lain, Menparekraf Sandiaga Uno mengajak kepada semua pihak untuk berkolaborasi dalam menyukseskan gelaran MotoGP Mandalika serta kegiatan lain yang termasuk dalam penyelenggaraan, terutama dengan memanfaatkan momentum ini untuk penciptaan lapangan kerja.

"Saya mengajak semua pihak untuk dapat terus memperkuat kolaborasi dalam mempersiapkan ajang balap MotoGP Mandalika yang akan berlangsung kurang dari 45 hari. Mulai dari hal teknis, infrastruktur, akomodasi, transportasi, termasuk yang tidak kalah penting adalah penerapan protokol kesehatan (prokes)," kata Menparekraf Sandiaga dalam keterangannya, Kamis (10/2/2022).

Sandiaga juga melanjutkan bahwa seluruh stakeholder parekraf dapat berkolaborasi bersama untuk menunjukkan kesiapan Indonesia memanfaatkan momentum MotoGP demi kebangkitan ekonomi.

“Seluruh stakeholder pariwisata dan ekonomi kreatif diharapkan dapat berkolaborasi maksimal untuk segera melakukan koordinasi, sinkronisasi, dan harmonisasi. Berkolaborasi bersama menunjukkan kesiapan Indonesia dan memanfaatkan momentum ini untuk penciptaan lapangan kerja, semangat untuk kebangkitan ekonomi tanah air,” lanjut Sandiaga.

Nah, sambil merencanakan liburanmu ke Mandalika untuk menonton MotoGP, jangan lupa untuk tetap menerapkan protokol kesehatan 6M dan melengkapi vaksinasi untuk mencegah penularan Covid-19.

Untuk mengisi waktu luangmu, kamu juga bisa ikutan Kuis PUKIS (Pesona Punya Kuis) yang diadakan hari Selasa setiap dua minggu. PUKIS akan membagikan hadiah uang tunai jutaan rupiah serta merchandise keren dari Pesona Indonesia.

Caranya cukup dengan follow akun Instagram @pesona.indonesia dan like postingan PUKIS, kemudian jawab pertanyaan di kolom komentar, dan mention 3 teman di caption jawabanmu.

Yuk, berlibur jelajahi Indonesia dan jangan lupa #BeliKreatifLokal untuk membantu menggerakan roda perekonomian masyarakat sekitar! Dapatkan juga informasi menarik lainnya tentang pariwisata dan ekonomi kreatif di Indonesia melalui Instagram @pesona.indonesia atau akun TikTok @pesonaindonesia.

Penulis: M. Fitrah Habibullah | Editor: Bardjan

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
berita POPULER
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas