Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribunners
Tribunners

Tribuners adalah platform jurnalisme warga. Untuk berkontribusi, anda bisa mengirimkan karya dalam bentuk berita, opini, esai, maupun kolom ke email: redaksi@tribunnews.com.


Konten menjadi tanggungjawab penulis dan tidak mewakili pandangan redaksi tribunnews.com.

Blog Tribunners

Dien: Muhammadiyah Matahari Pemerintah Bumi

Muktamar Muhammadiyah ke 46 yang berlangsung di Jogjakarta Sabtu (3/7) resmi dibuka.

Penulis: sulistyawan
Editor: Iswidodo
zoom-in Dien: Muhammadiyah Matahari  Pemerintah Bumi
tribunnews.com/bian harnansa
Ketua Umum Muhammadiyah Dien Syamsuddin 
TRIBUNNEWS.COM-  Muktamar Muhammadiyah ke 46 yang berlangsung di Jogjakarta Sabtu (3/7) resmi dibuka. Peresmian dilakukan  melalui tayangan teleconference oleh Presiden SBY dari Madinah, Arab Saudi.

Muktamar dihadiri ribuan  muktamirin dari seluruh dunia termasuk ratusan warga asing. Pembukaan dimeriahkan dengan pentas seni Muhammadiyah serta atraksi pencak silat kolosal  Tapak Suci.

Dalam sambutannya Ketua PP Muhammadiyah Dien Syamsuddin mengungkapkan bahwa Muhammadiyah merupakan suatu organisasi yang selalu berjuang untuk kemaslahatan bangsa dan negara. Oleh karena itu, Muhammadiyah akan selalu menjadi mitra pemerintah dalam melaksakan pembangunan.

Dien mengibaratkan, jika pemerintah adalah bumi maka muhammadiyah adalah matahari yang akan senantiasa  saling membutuhkan.

"Matahari akan selalu menyinari bumi, meski di bumi terjadi tsunami," ujar Dien yang disambut dengan tepuk tangan muktamirin.

Pemerintah akan sealu berperan membela kebenaran meski siapapun pemegang kekuasaan. Oleh karena itu, jika pelaksana negara bersikap menyimpang maka Muhammadiyah akan berdiri di garda depan untuk melakukan kritik.

Lebih lanjut, Dien menyatakan rasa keprihatinannya  dengan maraknya buta aksara dan buta moral. Oleh karena itu, pihaknya menyatakan akan siap bekerjasama dengan pemerintah untuk bersama-sama  membenahi moral masyarakat.

Presiden SBY  berharap supaya Muhammadiyah meneguhkan komitmen sebagai pembawa misi Islam yang maju. Sebab, Muktamar di Yogyakarta  sangat istimewa karena bertepatan dengan usia satu abad  organiasi ini.

Berita Rekomendasi

Selama ini Muhammadiyah telah proaktif tampil dalam barisan terdepan pembangunan bangsa dan hal itu harus terus dipertahankan. Untuk menapaki abad kedua ini, SBY berharap Muhammadiyah agar selalu tampil terdepan dan transformatif. Muhammadiyah juga harus menghadirkan Islam yang ramah serta penyejuk dalam kehidupan bangsa yang majemuk. (sulistyawan)

Tribunners merupakan jurnalisme warga, dimana warga bisa mengirimkan hasil dari aktivitas jurnalistiknya ke Tribunnews, dengan mendaftar terlebih dahulu atau dikirim ke email redaksi@tribunnews.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas