Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribunners
Tribunners

Tribuners adalah platform jurnalisme warga. Untuk berkontribusi, anda bisa mengirimkan karya dalam bentuk berita, opini, esai, maupun kolom ke email: redaksi@tribunnews.com.


Konten menjadi tanggungjawab penulis dan tidak mewakili pandangan redaksi tribunnews.com.

Tribunners / Citizen Journalism

Udang Tiger Primadona Pasar Tradisional Kota Juang

Komoditas Udang Tiger merupakan primadona di pasar tradisional kota Juang, Bireuen, Aceh.

zoom-in Udang Tiger Primadona Pasar Tradisional Kota Juang
Istimewa
Pedagang Ikan Sedang Menjual Dagangannya di Pasar Tradisional Ibu Kota Bireuen, Aceh. 

Ditulis oleh : Tarmizi A Gani

TRIBUNNERS - Komoditas Udang Tiger merupakan primadona di pasar tradisional kota Juang, Bireuen, Aceh.

Hal itu diketahui berdasarkan pemantauan Asosiasi Pedagang Pasar Seluruh Indonesia (APPSI) Kabupaten Bireuen terhadap harga ikan dan udang di pasar pusat kota Juang.

Zainuddin seorang pedagang di pasar tersebut mengatakan, udang tiger merupakan komoditi termahal yang dijual di pasar. 

Ia menyebutkan untuk satu kilogram udang tiger dijual Rp 130 ribu. 

"Kemudian ikan kerapu Rp 60.000/kg, kakap Rp 60.000/kg, dan Rambeu Aceh harganya antara Rp 60.000–Rp 70.000/kg," ujar pria yang akrab dipanggil Akob.

APPSI Kabupaten Bireuen berharap agar para pedagang tetap menjaga kestabilan harga serta kualitas ikan, sehingga pasar tradisonal kita di Bireuen tetap menjadi pilihan pembeli.

Berita Rekomendasi

Selain itu para pedagang diminta untuk menyuasaikan harga dagangan mereka dengan pendapatan warga, sehingga masyarakat bisa menikmati makanan bergizi dengan harga yang tidak memberatkan mereka. 

Tribunners merupakan jurnalisme warga, dimana warga bisa mengirimkan hasil dari aktivitas jurnalistiknya ke Tribunnews, dengan mendaftar terlebih dahulu atau dikirim ke email redaksi@tribunnews.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas