Tribuners adalah platform jurnalisme warga. Untuk berkontribusi, anda bisa mengirimkan karya dalam bentuk berita, opini, esai, maupun kolom ke email: redaksi@tribunnews.com.
Konten menjadi tanggungjawab penulis dan tidak mewakili pandangan redaksi tribunnews.com.
Garam Bikin Hipertensi Ganti Menggunakan Tomat
Garam biasanya digunakan untuk meningkatkan cita rasa gurih pada masakan agar masakan lebih terasa lezat dan tidak hambar di lidah.
Penulis: Fressylia Raisha Faressi
TRIBUNNERS - Garam biasanya digunakan untuk meningkatkan cita rasa gurih pada masakan agar masakan lebih terasa lezat dan tidak hambar di lidah.
Garam yang digunakan pada masakan ini merupakan jenis garam dapur (NaCl). Namun, tahukah anda bahwa konsumsi garam yang berlebihan akan menimbulkan berbagai penyakit?
Salah satu penyakit yang diakibatkan oleh konsumsi garam dapur berlebihan yaitu penyakit kardiovaskular.
Penyebab dari penyakit kardiovaskular ini adalah menumpuknya salah satu mineral dalam tubuh yaitu Na atau natrium yang berasal dari garam.
Natrium merupakan nutrisi dan mineral penting yang diperlukan untuk mempertahankan volume dalam darah.
Namun, kelebihan Natrium dalam tubuh akan menyebabkan tekanan darah menjadi tinggi (hipertensi), dan kemudian memicu penyakit kardiovaskular.
Selain itu, konsumsi garam yang berlebihan juga dapat meningkatkan resiko osteoporosis pada perempuan, menimbulkan gangguan pada sel-sel, hingga bisa mematikan fungsi sel.
Lalu, bagaimana solusi untuk mengurangi konsumsi garam? Jawabannya adalah dengan menggunakan tomat.
Penelitian menunjukkan bahwa dengan menggunakan tomat pada masakan, maka akan menambah cita rasa gurih pada masakan.
Hal ini terjadi karena di dalam tomat terkandung suatu senyawa bernama glutamat yang menghasilkan rasa gurih.
Rasa gurih yang dihasilkan tomat ini dapat dimanfaatkan untuk mengurangi jumlah garam yang ditambahkan pada masakan agar mencapai tingkat kegurihan tertentu.
Misalnya, rasa gurih yang dihasilkan oleh dua sendok garam akan sama dengan rasa gurih yang dihasilkan satu sendok garam dengan tambahan tomat pada masakan tersebut.
Oleh karena itu, penggunaan tomat pada masakan bisa dijadikan sebagai salah satu cara untuk mengurangi konsumsi garam tanpa harus mengurangi cita rasa pada masakan. Mengurangi konsumsi garam juga berarti bahwa mengurangi resiko terjadinya hipertensi.