Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribunners
Tribunners

Tribuners adalah platform jurnalisme warga. Untuk berkontribusi, anda bisa mengirimkan karya dalam bentuk berita, opini, esai, maupun kolom ke email: redaksi@tribunnews.com.


Konten menjadi tanggungjawab penulis dan tidak mewakili pandangan redaksi tribunnews.com.

Blog Tribunners

LINE@ Peluang Bisnis Bagi Toko Daring

Saat ini kita sudah memasuki era digital, dimana merupakan jumlah pengguna smartphone semakin bertambah.

Penulis: Bobby Ilham Akbar
zoom-in LINE@ Peluang Bisnis Bagi Toko Daring
Net
Logo LINE@ 

TRIBUNNERS - Saat ini kita sudah memasuki era digital, dimana merupakan jumlah pengguna smartphone semakin bertambah.

Saat ini smartphone menawarkan berbagai aplikasi yang dapat memudahkan penggunanya untuk berkomunikasi. Tidak hanya melalui platform telepon, dan pesan singkat, smartphone juga menawarkan platform aplikasi sosial media.

Hal itu dapat menjadi peluang bisnis  tersendiri.

Bagi anda yang senang mendengarkan musik, mengoleksi kutipan-kutipan unik dan lucu, atau suka membagikan hal-hal bermanfaat kepada masyarakat, LINE@ (dibaca lineat) mampu mewadahi itu semua.

LINE@ juga merupakan senjata bagi para penggelut dunia bisnis daring atau online shop.

Dalam platform ini pengguna LINE biasa terhubung dengan LINE@ yang kita miliki, sehingga pasarnya sangat luas. Mengingat, pengguna LINE menyebar dari usia 10-55 tahun.

LINE@ adalah media sosial yang dikembangkan oleh LINE, platform baru ini merupakan pengembangan platform induknya yaitu LINE.

Untuk memiliki akun LINE@, kita harus memiliki akun LINE biasa terlebih dahulu. Tiap satu akun LINE biasa, dapat memiliki hingga 4 akun LINE@.

LINE@ memiliki fitur mirip dengan LINE. Namun, tentu saja ada fitur yang membuat LINE@ lebih unggul digunakan untuk berjualan. Berikut beberapa fitur LINE@:

Broadcast Message

Yaitu fitur untuk membagikan suatu pesan secara simultan seluruh pengikut kita. Kita dapat membagikan pesan berupa gambar ataupun text.

Timeline Message

Fitur ini mirip seperti jika kita posting di beranda (home) LINE biasa, posting-an kita akan muncul di home pengikut kita.

Hal ini juga merupakan salah satu cara untuk menyebarkan informasi yang kita miliki, beruntung jika mendapat penyuka post (likers) banyak.

Chat 1-on-1 Mode

Fitur mengobrol dengan pengguna LINE atau LINE@ lain, mirip dengan fitur di LINE biasa.

Sub Admin

Fitur yang memperbolehkan kita untuk memiliki admin untuk mengelola akun LINE@ kita. Sehingga untuk 1 akun LINE@ bisa menampung hingga puluhan orang di dalamnya.

Greeting Message

Fitur otomatis yang mampu mengirimkan pesan yang sudah kita atur untuk dikirimkan ke pengikut kita, saat pengikut tersebut menekan tombol “ADD”. Fitur ini biasanya digunakan untuk memperkenalkan kepada pengikut tentang tema atau tujuan dari akun LINE@ tersebut.

Auto Reply Message

Fitur pembalas obrolan secara otomatis, balasan yang dikirimkan bisa bervariasi tergantung pengaturan dari pemilik akun LINE@.

Bisa membalas sesuai keyword (kata kunci) yang dikirimkan pengikut kita, atau membalas secara random (acak) saja.

Fitur-fiturnya menarik bukan? Lalu, bagaimana cara mendapatkan omset hingga ratusan juta hanya bermodal LINE@? Bagaimana cara memperoleh banyak pengikut? Berikut tips-tips yang dapat anda terapkan.

Like & Share

Sering-seringlah Like & Share materi yang sudah anda post di timeline LINE@.

Hal ini membantu agar teman-teman anda dapat melihat materi tersebut (jika mereka belum menambahkan akun LINE@ anda sebagai teman, mereka tidak dapat melihat materi tersebut di timeline mereka).

Free Promote

Promosikan akun LINE@ anda ke teman-teman anda, lebih efektif melalui grup LINE atau bisa lewat media sosial lain.

Sering-sering posting materi yang mampu menarik minat teman-teman anda untuk menambahkan akun LINE@ anda sebagai teman.

Paid Promote

Promosi berbayar, yaitu anda membayar uang sejumlah tertentu agar akun LINE@ anda di promosikan oleh akun LINE@ lain.

Biasanya akun yang sudah memiliki puluhan ribu sampai jutaan pengikut akan membuka jasa Paid promote dengan tarif yang berbeda-beda sesuai jumlah pengikut mereka.

 Design & Feature

Rombak akun LINE@ anda semenarik mungkin, dari segi tampilan, nama, maupun ID LINE@ yang bagus.

Saat pertama kali membuat LINE@, ID yang disediakan akan acak, seperti @wsu2662e. Kita dapat merubah ID tersebut dengan membelinya di LINE@ BUSINESS STORE sebesar $12/tahun

Di atas adalah tips-tips yang dapat meningkatkan omset dan pengikut anda, namun tidak terbatas pada 4 poin di atas saja.

Masih banyak cara mendapatkan omset ratusan hingga milyaran Rupiah.

Kuncinya adalah niat dan tekun. Semoga kita mampu memanfaatkan teknologi yang ada untuk kebaikan.

 

Selengkapnya

Tribunners merupakan jurnalisme warga, dimana warga bisa mengirimkan hasil dari aktivitas jurnalistiknya ke Tribunnews, dengan mendaftar terlebih dahulu atau dikirim ke email redaksi@tribunnews.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Berita Populer
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas