Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribunners
Tribunners

Tribuners adalah platform jurnalisme warga. Untuk berkontribusi, anda bisa mengirimkan karya dalam bentuk berita, opini, esai, maupun kolom ke email: redaksi@tribunnews.com.


Konten menjadi tanggungjawab penulis dan tidak mewakili pandangan redaksi tribunnews.com.

Tribunners / Citizen Journalism

Seorang Warga Serahkan 2 Pelontar Granat kepada Satgas Yonarmed 12 Kostrad

Kedua pucuk pelontar granat senapan rakitan dan 8 butir granat senapan diserahkan seorang warga secara sukarela.

Editor: Malvyandie Haryadi
zoom-in Seorang Warga Serahkan 2 Pelontar Granat kepada Satgas Yonarmed 12 Kostrad
Pen Kostrad

TRIBUNNERS - Pada tanggal 5 Juni 2016 yang lalu, telah diserahkan 2(dua) pucuk pelontar granat senapan rakitan dan 8 (delapan) butir granat senapan ke pos Koki SSK III/Ibu a.n Praka Samsul Hakim Tamtama Administrasi (Tamin) dan Praka Supardi Tamtama Kesehatan (Takes).

Keduanya saat itu tengah melaksanakan pengobata masal rutin di Ds. Bataka Kec. Ibu Selatan Kab. Halmahera Barat Prov. Maluku Utara.

Kedua pucuk pelontar granat senapan rakitan dan 8 butir granat senapan diserahkan seorang warga secara sukarela.

Warga yang tidak mau disebutkan identitasnya, mengaku ingin menyerahkan senjata tersebut karena warga merasa Pos Koki SSK III/Ibu telah banyak membantu masyarakat setempat baik dari segi Keamanan, Kesehatan maupun sosial.

Peran Satgas Pamtas yang telah memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat, menggugah kesadaran warga yang masih menyimpan senjata api untuk menyerahkan secara sukarela kepada TNI yang sedang melaksanakan tugas pengamanan.

Kegiatan yang selama ini dilaksanakan oleh Satgas Yonarmed 12 Kostrad dapat menyentuh hati seluruh lapisan masyarakat, sehingga timbul kedekatan dan meningkatkan jiwa nasionalisme.

Kedekatan prajurit menumbuhkan keyakinan masyarakat bahwa TNI sebagai alat pertahanan negara mampu memberikan rasa aman.

Berita Rekomendasi

Di samping itu, kehadiran Satgas Yonarmed 12 Kostrad di wilayahnya sangat dapat dirasakan warga dalam banyak segi kehidupan, seperti Kesehatan, pendidikan, keagamaan, dan lain-lain.

Penyerahan senjata api tersebut juga sebagai wujud rasa terima kasih warga karena Pos Koki SSK III/Ibu secara sosial telah banyak membantu masyarakat terutama dalam bidang kesehatan.

Komandan Kompi SSK III/Ibu Kapten Arm Suparno menyampaikan bahwa senjata dan granat tersebut diberikan oleh warga secara Sukarela tanpa meminta imbalan apapun karena merasa simpati.

Untuk saat ini ke 2 pelontar granat senapan rakitan dan 8 butir granat senapan sudah diamankan di Pos Koki SSK III/Ibu.

Pengirim: Penerangan Kostrad
Autentikasi: Kapen Kostrad, Letnan Kolonel Inf Agus Bhakti, S.I.P.

Tribunners merupakan jurnalisme warga, dimana warga bisa mengirimkan hasil dari aktivitas jurnalistiknya ke Tribunnews, dengan mendaftar terlebih dahulu atau dikirim ke email redaksi@tribunnews.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Berita Populer
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas