Tribuners adalah platform jurnalisme warga. Untuk berkontribusi, anda bisa mengirimkan karya dalam bentuk berita, opini, esai, maupun kolom ke email: redaksi@tribunnews.com.
Konten menjadi tanggungjawab penulis dan tidak mewakili pandangan redaksi tribunnews.com.
Manik Marganamahendra Kerennn
Jepret! Langsung foto si jakun – jaket kuning – aku kirim ke WA anakku yang saat itu sedang di Bandung untuk sebuah acara presentasi hasil penelitian
Editor: Toni Bramantoro
Ia ditakdirkan untuk kritis, dan akan terpanggil, bergerak turun ke jalanan manakala ada proses politik yang gak beres dan bermasalah.
Ia ditakdirkan untuk kritis, dan akan terpanggil, bergerak turun ke jalanan manakala terjadi penyalahgunaan kekuasaan.
Ia ditakdirkan untuk kritis, dan akan terpanggil, bergerak turun ke jalanan melakukan protes sosial manakala terjadi ketidak-adilan.
Dan apa yang mereka lakukan hari ini adalah karena itu semua sebagai bagian dari tanggugjawab moralnya, tanggungjawab moral mahasiswa.
Dan hari ini saya atau kita semua pasti berharap dari sini akan melahirkan tokoh-tokoh muda, tidak cuma Manik Marganamahendra, Atiatul Muqtadir atau Dinno Ardiansyah, tapi juga anak muda generasi milenial lainnya sebagai anak muda yang keren, anak muda yang punya kepedulian, komitmen dan integritas terhadap persoalan kebangsaan dan negara. Semoga!
*Alex Palit, citizen jurnalis Jaringan Pewarta #SelamatkanIndonesia