Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribunners
Tribunners

Tribuners adalah platform jurnalisme warga. Untuk berkontribusi, anda bisa mengirimkan karya dalam bentuk berita, opini, esai, maupun kolom ke email: redaksi@tribunnews.com.


Konten menjadi tanggungjawab penulis dan tidak mewakili pandangan redaksi tribunnews.com.

Blog Tribunners

Yuk Ikutan Lomba Fashion Show Indonesia Touring Merdeka Piala Kemenpora & PWI Jaya

Pemenang dari perlombaan fashion show yang mengangkat konsep busana turing dan hiking ini akan memperoleh Piala Kemenpora dan Piala PWI Jaya

Penulis: Toni Bramantoro
zoom-in Yuk Ikutan Lomba Fashion Show Indonesia Touring Merdeka Piala Kemenpora & PWI Jaya
prnetwork.com.hk
Ilustrasi fashion show 

PERAYAAN 17 AGUSTUSAN baru saja berlalu. Kemeriahan dan kesemarakannya masih terasa.

Berkaitan dengan itu, pada Sabtu (20/8/2022) masih ada satu kegiatan lagi. Ada Lomba Fashion Show Indonesia Touring Merdeka yang dikhususkan untuk siswa/i SLTA se-Jabodetabek.

Ya, lomba fashion show ini juga dihelat guna memeriahkan HUT ke-77 Kemerdekaan Indonesia.

Pemenang dari perlombaan fashion show yang mengangkat konsep busana turing dan hiking ini akan memperoleh Piala Kemenpora dan Piala PWI Jaya, di samping hadiah uang jutaan rupiah.

"Ayo, tunjukkan kreativitas kalian untuk membuat atau memakai busana turing dan hiking," ujar Fitriawan Ginting, ketua panitia lomba fashion show ini, Kamis (18/8/2022).

Lomba fashion show dengan konsep turing dan hiking ini dilaksanakan oleh Seksi Wartawan Olahraga Persatuan Wartawan Indonesia DKI Jakarta (Siwo PWI Jaya) bersama komunitas Pers Gas Tipis Tipis (PGTT)), dengan dukungan PWI Jaya dan Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora).

Fitriawan Ginting menjelaskan, sejak diumumkan pekan lalu, sudah puluhan sekolah di Jabodetabek yang mendaftar.

"Kami masih menerima pendaftaran hingga Jumat (19/8) besok. Ayoo buruan mendaftar," ujar Ginting.

Berita Rekomendasi

Lomba terbuka untuk pasangan dan tunggal, pria dan wanita. Panitia tidak mengenakkan biaya pendaftaran, gratis. Namun, pihak sekolah diminta turut memberikan pendampingan.

"Kami juga mengharapkan tiap-tiap sekolah mengirim dua perwakilannya untuk fashion show dan juga 15 orang pendukungnya untuk ikut meramaikan kegiatan ini. Di lokasi nanti juga ada penyuluhan penting terkait kesehatan dengan doorprize menarik di dalamnya. Datang pagi, pulang bawa hadiah keren," jelas Fitriawan Ginting.

Para juri dalam kegiatan ini sesuai dengan fashionnya masing-masing. Mereka adalah, Arzetti Bilbina (Anggota DPR dan artis), Nurul Arifin (Anggota DPR dan artis), Amy Atmanto (Desainer), Jemima (Desainer) dan Duma Riris (Model dan Artis).

Ada juga dua penyanyi muda, Daniel Pratama X Factor Indonesia dan Dnanda Indonesia Idol yang akan tampil menghibur Fashion Show Touring Indonesia Merdeka.

Lomba fashion show Indonesia Merdeka Piala Kemenpora dan Piala PWI Jaya ini didukung oleh BPOM, Oval Advertising, Danone, Eiger, Active Sportwear, Inbios, Jemima House, 69 Street Cafe dan Satas Grup. Untuk informasi lebih lengkap, silakan hubungi panitia penyelenggara, Irul (0811 150123) dan Reza (0878 8410 0009).

Tribunners merupakan jurnalisme warga, dimana warga bisa mengirimkan hasil dari aktivitas jurnalistiknya ke Tribunnews, dengan mendaftar terlebih dahulu atau dikirim ke email redaksi@tribunnews.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Berita Populer
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas