NEWSVIDEO: Live Concert CJR Bius Ribuan Comate Pekanbaru
Ada tiga orang penonton perempuan yang beruntung. Mereka diajak naik ke panggung sehingga bisa langsung tampil dan bernyanyi bersama para personel CJR
Editor: Sapto Nugroho
Laporan Reporter Tribunnews Video, David Tobing
TRIBUNNEWS.COM, PEKANBARU - Grup musik CJR (sebelumnya bernama Coboy Junior) berhasil membius ribuan para Comate (sebutan untuk fans CJR) Pekanbaru yang datang dan menyaksikan konser mereka yang bertajuk Lawan Rasa Takutmu di SKA CO-EX, Pekanbaru, Sabtu (28/3/2015).
Dalam konser tersebut, grup musik yang dipunggawai Iqbaal, Aldi, dan Kiki itu membawakan lebih kurang 12 lagu hit mereka.
Para Comate Pekanbaru tampak puas dengan penampilan trio vokal itu.
Pada kesempatan tersebut ada tiga orang penonton perempuan yang beruntung. Mereka diajak naik ke panggung sehingga bisa langsung tampil dan bernyanyi bersama para personel CJR di atas panggung.
Sejumlah Comate tampak histeris tatkala Kiki mencium lengan salah seorang fans yang berada di atas panggung.
Gelaran konser CJR itu sendiri dihelat dalam rangka Road to 8th Tribun Pekanbaru.
Suguhan penampilan CJR ini memang khusus dipersembahkan oleh Tribun Pekanbaru kepada masyarakat Riau. Dengan penampilan CJR itu, diharapkan dapat menularkan semangat juang dari para personel CJR kepada para remaja Pekanbaru.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.