Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

NEWSVIDEO: Bali United Pusam Tekuk Pusamania Borneo FC 3-1

Bali United Pusam kembali mengadakan laga persahabatan di Stadion Kapten Dipta Gianyar

Editor: Bian Harnansa

Laporan Wartawan TRIBUN BALI, Zaenal Nur Arifin

TRIBUNNEWS.COM, GIANYAR – Bali United Pusam kembali mengadakan laga persahabatan di Stadion Kapten Dipta Gianyar, Selasa (2/6/2015) malam. Kali ini Pusamania Borneo FC menjadi lawan mainnya di kandang Bali United. Wasit Prasetyo Hadi asal Jawa Timur meniupkan peluit tanda kick off babak pertama dimulai asuhan coach Indra Sjafri melakukan serangan-serangan ke gawang Galih Sudaryono.

Gol pertama tercipta pada menit ke-15 dari titik free kick di luar kotak penalti Borneo FC. Lerby Eliandry Pong Ba'bu yang ditunjuk sebagai eksekutor berhasil menuntaskan tugasnya. Penempatan bola ke arah kiri gawang yang tak mampu ditepis Galih Sudaryono.

Setelah tercipta gol pertama, Bali United terus menekan dan mendominasi penguasaan bola. Permainan menghibur ditunjukkan Serdadu Tridatu. One touch dan Wall pass dipraktekkan sempurna oleh Pasukan Indra Sjafri ini. Aksi mereka menuai pujian dari ratusan penonton. Aplous tepuk tangan diberikan kepada para pemain.

Gol kedua Bali United tercipta pada menit ke - 36. Umpan jauh Sultan Samma dituntaskan Bayu Gatra. Tendangan keras kaki kanan Bayu Gatra tak mampu ditepis sempurna oleh Galih Sudaryono. Bola kembali bersarang untuk kedua kali gawang Borneo FC.

Kedudukan sementara hingga babak pertama usai bertahan 2 – 0 untuk Bali United Pusam vs Pusamania Borneo FC.

Namun, masuk babak kedua, Bali United dikejutkan dengan gol Jaya Teguh Angga pada menit ke-57. Heading nya tak mampu dijangkau penjaga gawang Bali United Awan Setho. Hanya berselang satu menit, Hendra Sandi Gunawan kembali menggetarkan jaring Galih Sudaryono untuk ketiga kali. Skor 3-1 bertahan hingga laga berakhir.

BERITA REKOMENDASI
Sumber: Tribun Bali
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas