VIDEO: Ahok Dicecar 21 Pertanyaan Terkait UPS
Gubernur DKI Basuki Tjahaja Purnama diperiksa petugas Bareskrim Mabes Polri
Editor: Bian Harnansa
Gubernur DKI Basuki Tjahaja Purnama diperiksa petugas Bareskrim Mabes Polri, selama lima jam. Ahok diperiksa sebagai saksi kasus pengadaan UPS atau alat penyimpan listrik cadangan dalam APBD DKI Jakarta tahun 2014.
Ahok keluar dari gedung Bareskrim sekitar pukul 4 sore kemarin. Penyidik mengajukan sekitar dua puluh pertanyaan pada Ahok, seputar pengadaan kasus UPS di ibu kota. Saat ini polisi telah menetapkan dua tersangka dari lingkungan Pemprov DKI Jakarta. Selain Ahok, Bareskrim Polri juga sempat memeriksa wakil ketua DPRD DKI Jakarta, Abraham Lulung Lunggana.