NEWSVIDEO: Irman Akan Jalankan Dua Tugas Prioritas Sebagai Pj Gubernur Jambi
Tugas kedua memantau dan menjaga kelangsungan Pilkada di Jambi baik pemilihan kepala daerah kabupaten maupun kota.
Editor: Sapto Nugroho
Laporan Reporter Tribunnews Video, Eko Prasetyo
TRIBUNNEWS.COM, JAMBI - Penjabat Gubernur Provinsi Jambi kini sudah ditunjuk oleh Kemendagri. Sosok tersebut ialah Irman.
Irman beserta istri, Aslinah Irman tiba di Bandara Sultan Thaha, Jambi, Kamis (6/8/2015) disambut oleh Sekda Provinsi Jambi, Kapolda Jambi, beserta para pejabat di lingkup Pemprov Jambi.
Diwawancarai awak media, Irman langsung mengatakan bahwa ia akan memprioritaskan dua tugas utama sebagai Pj Gubernur Provinsi Jambi.
"Tugas pertama ialah saya akan melanjutkan pekerjaan bapak gubernur dan wakil gubernur terdahulu. Serta tugas kedua memantau dan menjaga kelangsungan Pilkada di Jambi baik pemilihan kepala daerah kabupaten maupun kota," ujarnya.
Selain mengatakan tugas utamanya sebagai Pj Gubernur Provinsi Jambi yang ditinggalkan oleh Hasan Basri Agus, gubernur terdahulu yang kembali maju di Pilgub dalam Pilkada Serentak 2015, Imran juga menyampaikan kesannya dengan Provinsi Jambi.
Kesan pertama sampai di Jambi, Irman mengatakan, Jambi sudah tidak asing baginya. Ia mengaku sering berkunjung ke Jambi.
"Jambi saya sering ke sini untuk tugas kedinasan dari Jakarta, waktu saya tugas di Sumatera Selatan juga sering ke sini," tuturnya.
Pria yang pernah menjabat sebagai Karo Perlengkapan di Pemprov Sumatera Selatan ini mengatakan, kultur budaya, bahasa, dan juga adat istiadat Jambi tidak jauh beda dengan Sumsel, dan dia juga mengatakan bakal segera bersinergi dengan seluruh stakeholder di Provinsi Jambi.(*)