Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Front Rakyat Riau Desak Pemerintah Tuntaskan Permasalahan Kabut Asap

Selain menggelar aksi demo, massa juga membagi-bagikan masker kepada pengguna jalan.

Editor: Sapto Nugroho

Laporan Reporter Tribunnews Video, David Tobing

TRIBUNNEWS.COM, PEKANBARU - Desakan kepada pemerintah untuk segera menuntaskan permasalahan kebakaran hutan dan lahan (karhutla) yang menimbulkan bencana kabut asap terus disuarakan oleh sejumlah elemen masyarakat di Riau.

Di Pekanbaru, Jumat (18/9/2015), puluhan pemuda dan mahasiswa yang tergabung dalam Front Rakyat Riau Bebas Asap kembali menggelar aksi unjuk rasa mendesak pemerintah pusat dan daerah bertindak cepat dan tegas dalam mengatasi permasalahan karhutla.


Foto-foto: Front Rakyat Riau Bebas Asap menggelar aksi unjuk rasa terkait bencana kabut asap, di Pekanbaru, Jumat (18/9/2015). (Tribun Pekanbaru/David Tobing)

Sudah tiga pekan lamanya kualitas udara di Pekanbaru berstatus berbahaya.

Dampak bencana asap melumpuhkan sejumlah aktivitas berbagai sektor.

Dalam aksi itu, massa menyuarakan sembilan tuntutan kepada pemerintah, di antaranya mendesak agar pemerintah mencabut izin perusahaan yang terlibat pembakaran hutan dan lahan, dan mendesak agar Presiden Joko Widodo (Jokowi) segera turun ke Riau mengatasi bencana asap.

Berita Rekomendasi

Selain menggelar aksi demo, massa juga membagi-bagikan masker kepada pengguna jalan.(*)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas