Video Polisi Nyabu di Banyuwangi Ternyata Disebar Istri Pelaku
"Jengkel, begitu pengakuan si istri. Jengkel karena suaminya jarang pulang, bisa sampai dua-tiga hari tidak pulang ke rumah."
Editor: Mohamad Yoenus
TRIBUNNEWS.COM, BANYUWANGI - Video polisi di Banyuwangi yang terlihat seperti menghisap sabu-sabu ternyata dibuat tahun 2011.
Hal ini disampaikan Kasubag Humas Polres Banyuwangi AKP Subandi kepada Surya, Sabtu (31/10/2015).
"Dari pemeriksaan kami, video itu dibuat tahun 2011 oleh istri Brigadir R itu (Ages Dhian), dan diunggah hari Kamis kemarin," ujar Subandi.
Ketika itu, Brigadir R masih berdinas di Polsek Bangorejo.
Kemudian dua tahun terakhir, Brigadir R bertugas di Unit Resmob Satreskrim Polres Banyuwangi.
Lalu kenapa video itu baru diunggah sekarang?
"Jengkel, begitu pengakuan si istri. Jengkel karena suaminya jarang pulang, bisa sampai dua-tiga hari tidak pulang ke rumah," ujar Subandi.
Karena jarang pulang itulah, ketiga anak Brigadir R sampai bertanya di mana keberadaan sang ayah.
Atas dasar jengkel itulah, kemudian Dhian mengunggah video itu di media sosial Facebook pada Kamis (29/10/2015).
"Memang kadang kala di Resmob begitu, tidak pulang apalagi kalau sedang mengejar penjahat," imbuh Subandi.
Anggota Propam Polres Banyuwangi, kata Subandi, masih mendalami kasus tersebut.
Unit Propam meminta keterangan dari dua orang yang ada di video itu Brigadir R dan Brigadir H, istri Birgadir R, dan orang tuanya.
"Semuanya kami mintai keterangan, namun hasilnya saya belum tahu,' kata Subandi.
Kedua anggota Polres Banyuwangi yang ada di video berdurasi 4,12 menit itu sudah mendapatkan sanksi demosi, yakni ditarik dari unit tugasnya masing-masing dan 'di kotak' di Bagian SIUM Polres Banyuwangi.
Seperti diberitakan, video yang menunjukkan seorang pria sedang asyik menghisap sabu-sabu beredar luas tak terkendali di dunia maya.
Dalam video berdurasi 4.12 menit itu, pria tersebut bersama pria lain yang tidak terlihat menghisap sabu-sabu tetapi minum cairan dalam plastik.
Terdengar juga suara anak kecil dan perempuan di depan kedua pria itu.
Video itu mula-mula diunggah akun Facebook Ages Dhian pada 29 Oktober 2015 dan diberi keterangan "Maaf bila tdk berkenan.."
Ages Dhian merupakan istri anggota Satreskrim Polres Banyuwangi. (Surya Malang)