Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Pencipta dan Penyanyi Lagu Banjar Siti Ropeah Berpulang

Abdul Hamid, salah satu seniman pelantun dan pencipta lagu Banjar berpulang

Editor: Bian Harnansa

Laporan Wartawan Banjarmasin Post, Ratino Taufik

TRIBUNNEWS.COM, BANJARMASIN - Dunia seni budaya Kalsel berduka. Abdul Hamid, salah satu seniman pelantun dan pencipta lagu Banjar berpulang, Selasa (10/11/2015).

Abdul Hamid berpulang dalam usia 53 tahun. Semasa hidup almarhum telah menciptakan puluhan lagu berbahasa Banjar.

Salah satunya lagu berjudul Siti Ropeah.

Lagu yang liriknya kocak ini sangat populer dikalangan masyarakat Kalsel. Bagi yang mengerti bahasa Banjar pasti akan tertawa apabila mendengar lagu ini.

Dalam proses menciptakan lagu Banjar, Abdul Hamid melakukannya dalam sebuah studio sederhana yang terdapat di rumahnya di Komplek Herlina Perkasa Kelurahan Sungai Andai.

Menurut salah satu putri Abdul Hamid, Detik Agustina, di studio itulah almarhum ayahnya sering menghabiskan waktu untuk menciptakan lagu.

Berita Rekomendasi

Musisi penyanyi dan pencipta lagu berbahasa Banjar Jimmi Husain mengungkapkan, almarhum Abdul Hamid merupakan sosok seniman yang tanpa pamrih

"Mendengar beliau meninggal saya terkejut dan merasa sangat kehilangan. Apalagi sebagai sesama musisi pencipta lagu banjar. Beliau itu tanpa pamrih, dengan dana sendiri mau menciptakan dan merekam lagu berbahasa Banjar, tanpa berharap dari sisi komersil," ungkap Jimmi

Dengan caranya, lanjut Jimmi, Abdul Hamid mampu mengangkat lagu-lagu Banjar menjadi populer di masyarakat, bahkan mampu bersaing dengan lagu-lagu berbahasa Indonesia

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas