Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Musim Hujan, DBD Belum Terdeteksi di Palembang

Hal tersebut dikarenakan masyarakat sudah mengantisipasi sejak dini datangnya penyakit DBD

Editor: Bian Harnansa

Laporan reporter Sriwijaya Post, Odi Aria

TRIBUNNEWS.COM, PALEMBANG - Kendati saat ini kota Palembang sudah memasuki musim penghujan, namun penyakit Demam Berdarah belum terdeteksi adanya pasien yang memeriksakan diri terhadap penyakit tersebut.

Beberapa pasien yang berobat di Puskesmas Kampus Palembang, Kamis (17/12/2015) kebanyakan memeriksakan penyakit seperti batuk, flu dan penyakit ringan lainnya.

Dokter Fungsional Puskesmas Kampus Palembang, Dr Melania M Kes mengatakan penyakit DBD di kota Palembang belum menjadi Kejadian Luar Biasa (KLB) atau penyakit yang paling banyak diderita oleh pasien.

Hal tersebut dikarenakan masyarakat sudah mengantisipasi sejak dini datangnya penyakit DBD dan pihak kesehatan terus melakukan sosialisasi pencegahan.

Di musim hujan ini, justru penyakit Infeksi Pernapasan Saluran Akut (ISPA) paling banyak pasien keluhkan. Meski demikian, Melania berharap dengan cuaca seperti sekaran masyarakat agar tetap waspada terhadap penyakit DBD.

Berita Rekomendasi
Sumber: Sriwijaya Post
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas